Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Perbankan Diminta Perluas Sektor Pembiayaan

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mendorong industri perbankan untuk memperluas sektor pembiayaan yang dibiayai, seiring perubahan struktural dalam perekonomian nasional.

Bisnis.com, JAKARTA - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mendorong industri perbankan untuk memperluas sektor pembiayaan yang dibiayai, seiring perubahan struktural dalam perekonomian nasional.

Muliaman D. Hadad, Ketua Dewan Komisioner OJK, mengatakan industri perbankan harus mampu merespon tuntutan yang muncul dengan melakukan ekspansi pembiayaan ke berbagai sektor yang sebelumnya belum tersentuh pembiayaan.

Kendati demikian, perbankan harus tetap memperhatikan aspek kehati-hatian dalam ekspansi kredit.

"Dalam pelaksanaannya, respon bank tetap harus memenuhi kriteria aman baik dari sisi kehati-hatian pemberian kredit maupun kesesuaian dengan aspek fundamental ekonomi," ujarnya dalam OJK Annual Financial Executive Gathering, Jumat (17/1/2014) malam.

Muliaman menilai laju pertumbuhan kredit perbankan yang dinilai aman adalah berkisar pada angka 18%.

Sebelumnya, Bank Indonesia memberikan arahan agar laju kredit pada tahun ini berada pada kisaran 15%-17%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Rustam Agus

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper