Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BANK MANDIRI: Aset Kantor Cabang Luar Negeri Tumbuh 41,1%

PT Bank Mandiri (Persero) Tbk mencatatkan pertumbuhan aset kantor cabang di luar negeri (KCLN) sebesar US$3,07 miliar pada Juni tahun ini, naik 41,1% dari periode yang sama tahun lalu US$2,1 miliar.
 Ilustrasi/Bisnis.com
Ilustrasi/Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA—PT Bank Mandiri (Persero) Tbk mencatatkan pertumbuhan aset kantor cabang di luar negeri (KCLN) sebesar US$3,07 miliar pada Juni tahun ini, naik 41,1% dari periode yang sama tahun lalu US$2,1 miliar.

Managing Director Treasury, Financial Institution and Special Asset Management Bank Mandiri Royke Tumilaar mengatakan pertumbuhan aset tersebut ditopang peningkatan penyaluran kredit sebesar 50,7% menjadi US$1,1 miliar pada Juni 2014 dari US$785 juta.

“Volume trade finance kami juga meningkat 55,4% dari US$817 juta menjadi US$1,2 miliar,” ujar Royke di Jakarta, Rabu (27/8/2014).

Royke menuturkan dengan perkembangan tersebut Bank mandiri akan terus mengembangkan bisnis KCLN. Dia menambahkan perseroan menargetkan aset KCLN tahun ini bisa tumbuh mencapai lebih dari 40%.

“Kami harapkan [aset] bisa tumbuh sama dengan perolehan pertumbuhan saat ini,” kata dia.

Sekadar informasi, hingga kini Bank Mandiri telah memiliki kantor cabang di Singapura, Hongkong, Shanghai, Cayman, dan Dili.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Nurbaiti

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper