Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

CIMB Niaga Luncurkan Tabungan ON Account

PT Bank CIMB Niaga Tbk meluncurkan produk tabungan baru untuk memacu dana pihak ketiga (DPK).

Bisnis.com, JAKARTA--PT Bank CIMB Niaga Tbk meluncurkan produk tabungan baru untuk memacu dana pihak ketiga (DPK).

Adapun produk tabungan bertajuk ON Account ini menyasar kelas menengah dengan umur berkisar 25-40 tahun.
 
Head of Preferred, Private, Wealth Management, and Consumer Liabilities Business Bank CIMB Niaga Budiman Tanjung mengatakan pihaknya membidik 100.000 akun baru untuk tabungan ini.
 
"Kami targetkan setidaknya rata-rata nasabah memiliki minimal Rp5 juta di akun ini," ujar Budiman usai peluncuran ON Account di Jakarta, Selasa (21/10/2014).
 
Emiten berkode saham BNGA ini memang sengaja membidik kelas menengah yang masih muda mengingat kelompok ini masih menjadi segmen pasar yang menarik.
 
"Kaum muda merupakan populasi tergemuk di Indonesia. Jadi kami mencoba grab mereka menjadi nasabah, sehingga ketika mereka mulai berkarya, mereka sudah merasakan fasilitas di Bank CIMB Niaga."
 
Produk ON Account ini diklaim menawarkan berbagai fitur dan kemudahan. Misalnya, nasabah bisa meminta karyawan Bank CIMB Niaga untuk datang ke kantor atau ke rumah untuk proses pendaftaran. Ada juga promo gratis biaya administrasi dan transaksi antar bank bagi nasabah dengan saldo minimal Rp1 juta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper