Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kredit Bermasalah BCA Naik Tipis

PT Bank Central Asia Tbk. (BCA) mencatatkan kenaikan rasio kredit bermasalah alias non performing loan (NPL) sebesar 0,2% secara year on year menjadi 0,7% pada September 2014.
ATM BCA/Bisnis
ATM BCA/Bisnis

Bisnis.com, JAKARTA--PT Bank Central Asia Tbk. (BCA) mencatatkan kenaikan rasio kredit bermasalah alias non performing loan (NPL) sebesar 0,2% secara year on year menjadi 0,7% pada September 2014.

Direktur BCA Anthony B. Elam mengatakan kredit bermasalah naik karena ada beberapa nasabah yang kesulitan menyelesaikan kredit.

“Masalah sejak tahun lalu, sedang diselesaikan,” ujarnya, Kamis (30/10/2014).

Presiden Direktur BCA Jahja Setiaatmadja menilai kenaikan NPL tersebut wajar di tengah kontraksi yang terjadi dalam perekonomian nasional maupun global. Kendati demikian, manajemen berusaha menetapkan seleksi risiko yang lebih ketat agar kualitas aset tidak memburuk.

Hingga saat ini, lanjutnya, BCA masih menghindari sejumlah sektor yang dinilai sedang melemah seperti sektor pertambangan. Di sisi lain, bank menggenjot penyaluran kredit ke sektor yang dinilai potensial seperti manufaktur dan perdagangan.

Penyaluran kredit korporasi pada kuartal III/2014 mencapai Rp112,54 triliun, naik 13,7% year on year, sedangkan kredit komersial dan UMKM tercatat Rp128,47 triliun, naik 11,8% year on year.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Ismail Fahmi

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper