Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Laba Bank CIMB Niaga Anjlok, Ini Penyebabnya

PT Bank CIMB Niaga Tbk membukukan laba konsolidasi kuartal I/2015 senilai Rp82,72 miliar, atau anjlok hingga 92% dari posisi Rp1,1 triliun pada periode yang sama tahun sebelumnya.
Sementara itu, beban bunga hingga triwulan pertama 2015 mencapai Rp2,49 triliun. /Bisnis.com
Sementara itu, beban bunga hingga triwulan pertama 2015 mencapai Rp2,49 triliun. /Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA - PT Bank CIMB Niaga Tbk membukukan laba konsolidasi kuartal I/2015 senilai Rp82,72 miliar, atau anjlok hingga 92% dari posisi Rp1,1 triliun pada periode yang sama tahun sebelumnya.

Dalam laporan keuangan yang diterima Bisnis.com, Rabu (22/4/2015), meningkatnya rasio kredit bermasalah (non performing loan/NPL) gross dari posisi 2,57% pada kuartal I/2014 menjadi 4,07% pada kuartal I/2015 menjadi salah satu penyebab anjloknya laba Bank CIMB Niaga.

Sepanjang kuartal I/2015, bank asal Malaysia ini mencatatkan penyaluran kredit senilai Rp169,84 triliun dan aset mencapai Rp241,68 triliun.

Adapun total dana pihak ketiga (DPK) yang berhasil dihimpun mencapai Rp174,33 triliun hingga kuartal I/2015. Komposisi DPK Bank CIMB Niaga adalah giro Rp37,3 triliun, tabungan Rp38,51 triliun dan deposito Rp98,52 triliun.

Sementara itu, beban bunga hingga triwulan pertama 2015 mencapai Rp2,49 triliun, naik 13,18% year on year dari  posisi Rp2,2 triliun pada periode yang sama tahun sebelumnya. Di sisi lain, Bank CIMB Niaga tetap menjaga margin bunga bersih (net interest margin/NIM) diposisi 5,22%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper