Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Perekonomian Bali: Triwulan II/2015 Diprediksi Lebih Baik

Badan Pusat Statistik memperkirakan kondisi perekonomian di Bali pada triwulan II/2015 akan lebih baik dibandingkan triwulan I/2015 yang mengalami kontraksi 1,53%
Pantai Sanur di Bali/Antara
Pantai Sanur di Bali/Antara

Bisnis.com, DENPASAR--Badan Pusat Statistik memperkirakan kondisi perekonomian di Bali pada triwulan II/2015 akan lebih baik dibandingkan triwulan I/2015 yang mengalami kontraksi 1,53%.

Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Bali Panusunan Siregar mengatakan optimisme itu ditopang oleh prediksi meningkatnya indeks tendensi konsumen (ITK) sebesar 111,45. Salah satu pemicu optimisme adalah keyakinan konsumen akan membaiknya pendapatan rumah tangga.

"Demikian halnya rencana pembelian barang-barang tahan lama diperkirakan meningkat, meskipun realisasinya sangat tergantung pada gejolak harga yang mungkin terjadi termasuk tekanan yang cukup kuat dari meningkatnya nilai tukar dolar Amerika terhadap mata uang rupiah," jelasnya, Rabu (6/5/2015).

Pertumbuhan ekonomi sebagai salah satu pendorong umum dari peningkatan pendapatan diyakini akan mampu tumbuh lebih baik dibandingkan sebelumnya. Kondisi ini juga didukung ekspektasi masyarakat dalam menabung untuk menghadapi pengeluaran yang lebih besar di triwulan selanjutnya.

Menurutnya, ekspektasi konsumen merupakan hal yang wajar terjadi, karena sebagian masyarakat mengharapkan terdapat sumber insentif  selain pendapatan rutin.

Senada dengan BPS, Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Bali Dewi Setyowati memprediksi pada periode April-Juni, pertumbuhan ekonomi mencapai 6,82% (YoY).

Berdasarkan analisa BI Bali, pertumbuhan pada triwulan ini akan ditopang oleh masuknya panen beras, terealisasinya APBD, serta terjaganya inflasi sehingga ada optimisme masyarakat yang mempengaruhi konsumsi masyarakat.

Selain itu, sektor pariwisata akan meningkat seiring mulainya musim liburan pertengahan tahun.

‎Kepala Biro Ekonomi Pembangunan Pemprov Bali I Nengah Laba menambahkan pada bulan ini pihaknya akan mendorong pencairan APBD agar dapat segera memberikan efek kepada masyarakat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Feri Kristianto
Editor : Saeno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper