Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PAKET KEBIJAKAN EKONOMI: Pemkab Aceh Selatan Siap Mendukung

Pemerintah Kabupaten Aceh Selatan menyatakan siap mendukung dan melaksanakan paket kebijakan ekonomi mulai jilid satu sampai tiga untuk mengatasi dampak pelemahan ekonomi di Indonesia.
Presiden Joko Widodo/Antara
Presiden Joko Widodo/Antara

Bisnis.com, TAPAKTUAN,  Aceh --- Pemerintah Kabupaten Aceh Selatan menyatakan siap mendukung dan melaksanakan paket kebijakan ekonomi mulai jilid satu sampai tiga untuk mengatasi dampak pelemahan ekonomi di Indonesia.

Bupati Aceh Selatan H T Sama Indra di Tapaktuan, Selasa (13/10/2015) mengatakan, meskipun secara langsung paket kebijakan ekonomi itu tidak berhubungan dengan Pemkab Aceh Selatan karena belum ada investor datang, tapi kebijakan itu tetap berpengaruh ke daerah.

"Meskipun kebijakan itu tidak berhubungan langsung dengan Aceh Selatan, namun kita di daerah tetap mengikuti dan mendukung arah paket kebijakan ekonomi Pemerintah Pusat tersebut," kata Bupati Sama Indra.

Menurutnya, jika dalam pelaksanaan atau implementasinya nanti paket kebijakan ekonomi yang digulirkan oleh Presiden Joko Widodo tersebut benar-benar berdampak atau terealisasi langsung ke daerah maka Pemkab Aceh Selatan siap mendukung penuh program tersebut.

"Jika program itu terealisasi langsung ke daerah, maka Pemkab Aceh Selatan siap mempermudah seluruh keperluan pengurusan perizinan dalam waktu yang secepat mungkin. Berapapun investor yang berminat menanamkan investasinya ke dalam daerah, kita siap menampungnya," ujar Bupati.

Ia mengakui, meskipun di Kabupaten Aceh Selatan tersedia potensi sumber daya alam melimpah baik sektor perikanan dan kelautan, pertanian dan perternakan, perkebunan dan kehutanan maupun sektor pertambangan, tapi sejauh ini belum ada satupun investor yang benar-benar serius berinvestasi ke daerah tersebut.

Atas dasar itulah, sambung Bupati, Pemkab Aceh Selatan sangat mendukung digulirkannya paket kebijakan ekonomi tersebut dengan harapan telah adanya perbaikan pelayanan yang memuaskan serta kemudahan berbagai pengurusan perizinan, bisa menambah minat investor untuk menanamkan investasinya di Indonesia termasuk ke daerah-daerah.

"Pada intinya kami membuka pintu terhadap investor yang ingin berinvestasi ke Aceh Selatan. Seluruh kebijakan untuk memikat minat investor datang ke Indonesia sesuai arahan dan petunjuk Pemerintah Pusat sebagaimana tertuang dalam program paket kebijakan ekonomi yang digulirkan Presiden Jokowi, siap kami jalankan di daerah," tegas Sama Indra.

Saat disinggung mengenai keputusan Pemerintah Pusat melalui program paket kebijakan ekonomi jilid III menurunkan suku bunga kredit usaha rakyat (KUR) dari 22 persen menjadi 12 persen, Bupati Aceh Selatan HT Sama Indra SH menyatakan, pihaknya sangat mendukung program tersebut untuk menggerakkan pertumbuhan ekonomi mikro pelaku usaha kecil dan menengah.

Meskipun data secara detail terkait peningkatan jumlah masyarakat yang memanfaatkan kredit KUR dalam tahun 2015 ini belum diketahui, namun Bupati Aceh Selatan mengakui, kebijakan tersebut secara langsung telah berdampak terhadap peningkatan ekonomi mikro di daerah itu.

"Kebijakan Pemerintah Pusat memberi subsidi sehingga suku bunga kredit KUR dari 22 persen menjadi 12 persen, secara otomatis sangat membantu dan mendorong masyarakat yang bergerak di bidang usaha kecil dan menengah untuk mengambil kredit demi memperlancar dan mengembangkan usahanya,papar Bupati.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Martin Sihombing
Sumber : ANTARA
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper