Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

SURVEI BI: Inflasi Pekan Keempat Juli 2016 Capai 0,74%

Bank Indonesia melaporkan perkembangan survei inflasi hingga pekan keempat Juli 2016 capai 0,74%. Sebelumnya, pada pekan ketiga Juli 2016, hasil survei menunjukkan level hingga 1%.
Gedung Bank Indonesia./.Bisnis
Gedung Bank Indonesia./.Bisnis

Bisnis.com, Jakarta--Bank Indonesia melaporkan perkembangan survei inflasi hingga pekan keempat Juli 2016 capai 0,74%. Sebelumnya, pada pekan ketiga Juli 2016, hasil survei menunjukkan level hingga 1%.

Gubernur Bank Indonesia Agus D.W Martowardojo mengatakan beberapa komoditas pangan masih memiliki andil dalam inflasi seperti bawang merah dan cabai merah. Sementara itu, komoditas pangan lain seperti telur ayam yang sudah terkoreksi turun.

"Tapi yang lainnya itu cukup terkoreksi dan terjadi penurunan. Misal seperti telur ayam itu turun. Ini membuat inflasi di pekan ketiga sebesar 1%, sekarang 0,74%," ucapnya di Gedung BI, Jakarta, Jumat (29/7/2016).

Secara tahunan (year-on-year), inflasi Juli 2016 diperkirakan mencapai 0,36%. Menurutnya, kondisi inflasi secara umum memperlihatkan fundamental ekonomi yang terjaga, termasuk transaksi berjalan juga terjaga. Dia memperkirakan defisit transaksi berjalan tidak melebihi 2,2% dari produk domestik bruto.

Agus juga menilai aliran dana asing yang masuk hingga 22 Juli 2016 mencapai Rp128 triliun atau lebih besar dibandingkan keseluruhan tahun lalu senilai Rp55 triliun.

"Kita melihat pemerintah yang akan menjalankan tax amnesty ini disambut dengan cukup baik. Kemarin ada juga reshuffle kabinet juga disambut baik," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper