Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tax Amnesty: Dalam 4 Hari, Dana Tebusan di DJP Bali Melesat 112%

Dana tebusan program pengampunan pajak di Kanwil Direktorat Jenderal Pajak Bali menjelang akhir September mengalami peningkatan signifikan.
Wajib pajak berkonsultasi dengan petugas saat melakukan pendaftaran peserta program pengampunan pajak (Amnesti Pajak atau Tax Amnesty) di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Cibitung, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Jumat (29/7)./Antara
Wajib pajak berkonsultasi dengan petugas saat melakukan pendaftaran peserta program pengampunan pajak (Amnesti Pajak atau Tax Amnesty) di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Cibitung, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Jumat (29/7)./Antara

Bisnis.com, DENPASAR-- Dana tebusan program pengampunan pajak di Kanwil Direktorat Jenderal Pajak Bali menjelang akhir September mengalami peningkatan signifikan.

Hingga Senin (27/9/2016), total dana tebusan mencapai Rp262,5 miliar‎ dengan total dana yang dideklarasikan senilai Rp13,1 triliun. Angka tersebut meningkat hingga 112%, jika dibandingkan dengan Kamis (22/9/2016) dana tebusan baru Rp124 miliar dengan total dana dideklarasikan baru mencapai Rp6,72 triliun.

Adapun total wajib pajak yang telah melaporkan surat pernyataan harta (SPH) sudah 3.005 ‎, sedangkan empat hari lalu baru 1.648.

‎Menurut Kepala Kanwil DJP Bali Nader Sitorus, pergerakan angka dana tebusan masih akan terus bergerak naik.

"Karena potongan 2% akan habis, jadi wajib pajak berusaha memanfaatkan waktunya. Kami perkirakan akan meningkat terus," jelasnya, Selasa (27/9/2016).

Nader menyatakan akan terus memberikan layanan kepada wajib pajak agar mereka dapat mengikuti program pengampunan pajak. Diakuinya, antusias masyarakat mengikuti program ini mengalami peningkatan pesat dibandingkan awal bulan.

Bahkan, beberapa wajib pajak kelas kakap di Bali juga sudah banyak yang mengikuti program ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Feri Kristianto
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper