Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Soal Otomotif AS, Menperindag Jepang Angkat Bicara

Menteri Perdagangan Jepang Hiroshige Seko mengatakan pada Jumat bahwa perusahaan-perusahaan Jepang telah dan akan terus memberikan kontribusi untuk pekerjaan di Amerika Serikat.
Menteri Perdagangan dan Industri Jepang Hiroshige Seko./.Reuters
Menteri Perdagangan dan Industri Jepang Hiroshige Seko./.Reuters

Bisnis.com, JAKARTA– Menteri Perdagangan Jepang Hiroshige Seko mengatakan pada Jumat bahwa perusahaan-perusahaan Jepang telah dan akan terus memberikan kontribusi untuk sejumlah pekerjaan di Amerika Serikat.

Dalam konferensi pers rutin setelah pertemuan kabinet, Menteri Hiroshige mengatakan pentingnya industri otomotif Jepang memiliki pemahaman terhadap upaya yang kuat untuk berkontribusi pada ekonomi AS, seperti dikutip Reuters, Jumat (6/1/2017).

Ia berbicara setelah Presiden terpilih AS Donald Trump mengancam untuk memberlakukan pajak berat terhadap Toyota Motor Corp jika memproduksi mobil Corolla untuk pasar AS di pabrik di Meksiko.

“Toyota Motor mengatakan akan membangun pabrik baru di Baja, Meksiko, untuk memproduksi mobil Corolla untuk AS. Tidak mungkin! Bangun pabrik di AS atau bayar pajak besar,” ‘kicau’ Donald Trump di akun Twitter miliknya, @realDonaldTrump.

Sementara itu, saham Toyota Motor Corp hari ini ditutup melemah 1,69% atau 119 poin ke level 6.930 yen per lembar saham.

Bursa Jepang hari ini ditutup melemah, dengan indeks Topix turun 0,15% atau 2,36% ke 1.554,32, sedangkan indeks Nikkei 225 turun 0,34% ke level 19.454,33.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper