Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Per Bulan, Asuransi Bumiputera Bukukan Premi Baru Rp50 Miliar

PT Asuransi Jiwa Bumiputera, cucu usaha Asuransi Jiwa Bersama Bumiputera 1912, membukukan rerata pendapatan premi baru Rp50 miliar per bulan sejak resmi beroperasi pada Maret 2017.
Asuransi/orixinsurance.com
Asuransi/orixinsurance.com

Bisnis.com, JAKARTA – PT Asuransi Jiwa Bumiputera, cucu usaha Asuransi Jiwa Bersama Bumiputera 1912, membukukan rerata pendapatan premi baru Rp50 miliar per bulan sejak resmi beroperasi pada Maret 2017.

Direktur Utama PT Asuransi Jiwa Bumiputera (AJB) Wiroyo Karsono mengatakan sepanjang tahun ini pihaknya sebenarnya berfokus untuk memantapkan transisi bisnis. Namun, dia menilai realisasi kinerja dalam tiga tahun pertama perusahaan asuransi jiwa ini terbilang cukup baik.

“Kinerja lumayan, premi baru sekitar Rp50 miliar per bulan. Tahun ini tahun konsolidasi, bangun landasan dan sistem yang kuat, SDM yang mumpuni sehingga tahun depan bisa tumbuh signifikan,” ungkapnya, Kamis (18/5/2017).

Wiroyo menuturkan hingga saat ini AJB masih memasarkan produk-produk serupa yang ditawarkan sebelumnya oleh Asuransi Jiwa Bersama Bumiputera 1912 (AJBB). Kendati begitu, dia mengatakan pihaknya melakukan modifikasi pada sejumlah produk tersebut.

Hingga saat ini AJB menawarkan 11 produk, mulai dari asuransi jiwa  jenis whole-life, pendidikan, hingga produk asuransi yang dikaitkan dengan investasi (PAYDI) atau unit-linked.

“Kami juga pasarkan asuransi mikro untuk keluarga. Premi hanya Rp50.000, tetapi memproteksi seluruh keluarga yang tercatat dalam kartu keluarga,” ujarnya.

Berdasarkan catatan Bisnis, dalam skema restrukturisasi yang disiapkan Otoritas Jasa Keuangan melalui Pengelola Statuter, AJBB memiliki dua anak usaha, yakni PT Bumiputera Investasma Indonesia sebagai sub-holding di bidang keuangan dan PT Bumiputera Properti Indonesia sebagai sub-holding properti.

Bumiputera Investasma Indonesia ini yang kemudian menjadi induk dari AJB dan PT Asuransi Jiwa SyariahBumiputera.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Anggi Oktarinda
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper