Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

IMF Pertahankan Proyeksi PDB Global

Dana Moneter Internasional (IMF) memutuskan untuk mempertahankan proyesi pertumbuhan ekonomi dunia pada tahun ini dan tahun depan

Bisnis.com, JAKARTA— Dana Moneter Internasional (IMF) memutuskan untuk mempertahankan proyesi pertumbuhan ekonomi dunia pada tahun ini dan tahun depan.

Hal ini menegaskan bahwa pemulihan ekonomi global terus menunjukkan penguatan.

Dalam laporan World Economic Outlook (WEO) Juli 2017, IMF memroyeksikan produk domestik bruto (PDB) global akan tumbuh 3,5% pada tahun ini dan 3,6% pada tahun depan. Perkiraan itu tak berubah dari WEO April 2017.

“Risiko pada pertumbuhan ekonomi global masih relatif seimbang dalam waktu dekat. Namun dalam jangka menengah risiko itu berada pada sisi negatif dalam jangka menengah,” tulis IMF dalam laporannya, Senin (24/7/2017).

Sementara itu, IMF merevisi turun proyeksi PDB AS menjadi 2,1% pada 2017 dan 2018 atau turun dari prediksi sebelumnya yakni masing-masing 2,3% dan 2,5%.

Revisi turutn tersebut dilakukan sebagai tanggapan IMF atas masih gagalnya Presiden AS Donald Trump dalam mewujudkan kebijakan-kebijakan ekonominya.

Namun revisi turun di AS itu diimbangi oleh dikereknya proyeksi PDB Zona Euro pada tahun ini dan tahun depan.

Pada 2017 PDB kawasan tersebut direvisi naik 0,2% dari perkiraan April menjadi 1,9%. Adapun pada tahun depan proyeksi PDB juga turut dikerek 0,1% menjadi 1,7%.

“Zona Euro memiliki indikasi yang sangat positif melalui meroketnya permintaan domestik yang akan menopang ekonomi kawasan ini,” lanjut IMF.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper