Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Dukung Karate, BRI Kucurkan Rp8 Miliar ke PB FORKI

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. memberikan bantuan senilai Rp8 miliar kepada Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia, FORKI.
Ilustrasi: Nasabah melakukan transaksi perbankan melalui anjungan tunai manditi PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) di Jakarta./JIBI-Dedi Gunawan
Ilustrasi: Nasabah melakukan transaksi perbankan melalui anjungan tunai manditi PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) di Jakarta./JIBI-Dedi Gunawan

Bisnis.com, JAKARTA - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. memberikan bantuan senilai Rp8 miliar kepada Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia, FORKI.

Penandatanganan MoU pemberian bantuan tersebut dilakukan oleh Direktur Utama PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. Suprajarto dan Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo selaku Ketua Umum Pengurus Besar FORKI.

"Rp8 miliar ini untuk setahun, nilainya lebih besar dari tahun lalu Rp6 miliar. Kami akan terus mendukung pembinaan atlet olahraga karate karena prestasinya luar biasa," kata Suprajarto di Jakarta, Selasa (5.9.2017).

Dia menuturkan, BRI telah menjadi bapak angkat olahraga karate dan memberikan dukungan bagi pengembangan cabang olahraga tersebut sejak 10 tahun lalu.

Adapun, kerja sama tersebut dilakukan secara berkesinambungan didasari keinginan untuk berkontribusi dalam pembentukan atlet yang berprestasi.

"Pengembangan olahraga bukan hanya tanggungjawab Kemenpora atau KONI atau pengurus lainnya, tetapi tanggung jawab bersama," ujarnya.

Sementara itu, Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo mengatakan pihaknya akan menggunakan dana dari BRI untuk menyiapkan atlet dalam event Asian Games 2018 serta Olimpiade 2020.

"Anggaran yang diberikan BRI akan kami pertanggungjawabkan secara terbuka. Kami berambisi untuk mengejar Olimpiade 2020 di Jepang," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Ropesta Sitorus
Editor : Saeno

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper