Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pembiayaan BFI Finance Tumbuh 34% Per Agustus 2017

Perseroan telah menyalurkan pembiayaan Rp9 trilun atau tumbuh 34% secara year on year (yoy). Pertumbuhan pembiayaan yang signifikan didorong oleh faktor strategi pemasaran yang tepat serta perluasan jaringan.
Karyawati memberikan penjelasan kepada nasabah di kantor BFI Finance di Jakarta./JIBI-Endang Muchtar
Karyawati memberikan penjelasan kepada nasabah di kantor BFI Finance di Jakarta./JIBI-Endang Muchtar

Bisnis.com,JAKARTA - Hingga Agustus 2017, PT BFI Finance Indonesia Tbk. mencatatkan pertumbuhan pembiayaan sebesar 34% jika dibandingkan pencapaian pada Agustus 2016.

Direktur IT & Keuangan BFI Finance Sudjono mengatakan hingga Agustus 2017, perseroan telah menyalurkan pembiayaan Rp9 trilun atau tumbuh 34% secara year on year (yoy).

“Pertumbuhan pembiayaan yang signifikan didorong oleh faktor strategi pemasaran yang tepat, serta perluasan jaringan yang kami lakukan,” kata Sudjono kepada Bisnis.com, Senin (18/9/2017).

Dari total pembiayaan yang disalurkan, dia mengungkapkan sekitar 70% berasal dari pembiayaan mobil bekas, sedangkan 30% sisanya merupakan pembiayaan mobil baru, properti, dan alat berat.

Sepanjang 2017, perusahaan pembiayaan dengan kode emiten BFIN itu menargetkan penyaluran pembiayaan bisa mencapai Rp13 triliun atau tumbuh sekitar 20% jika dibandingkan capaian pada 2016.

Untuk mencapai target pembiayaan, Sudjono menyatakan pihaknya masih akan mengandalkan segmen kendaraan bekas. Selain itu, perseroan juga akan melakukan perluasan jaringan dengan menambah point of sales sekitar 30—50 outlet baru yang masih akan difokuskan di daerah Jawa dan Bali.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Fajar Sidik

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper