Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bank Indonesia Tahan Suku Bunga

Rapat Dewan Gubernur (RDG) Bank Indonesia pada 15-16 November 2017 memutuskan untuk mempertahankan BI 7-day Reverse Repo Rate sebesar 4,25%, dengan suku bunga Deposit Facility tetap 3,50% dan Lending Facility tetap 5,00%, berlaku efektif sejak 17 November 2017.
Gubernur Bank Indonesia Agus D.W. Martowardojo memberikan paparan saat konferensi pers hasil Rapat Dewan Gubernur Bank Indonesia di Jakarta, Kamis (16/11)./Reuters-Darren Whiteside
Gubernur Bank Indonesia Agus D.W. Martowardojo memberikan paparan saat konferensi pers hasil Rapat Dewan Gubernur Bank Indonesia di Jakarta, Kamis (16/11)./Reuters-Darren Whiteside

Bisnis.com, JAKARTA -- Rapat Dewan Gubernur (RDG) Bank Indonesia pada 15-16 November 2017 memutuskan untuk mempertahankan BI 7-day Reverse Repo Rate sebesar 4,25%, dengan suku bunga Deposit Facility tetap 3,50% dan Lending Facility tetap 5,00%, berlaku efektif sejak 17 November 2017.

Gubernur Bank Indonesia Agus D.W. Martowardojo mengungkapkan keputusan tersebut konsisten dengan upaya menjaga stabilitas makro ekonomi dan stabilitas sistem keuangan dan mendorong laju ekonomi dengan tetap memperhatikan dinamika global dan domestik.

"Tingkat suku bunga sekarang dipandang memadai untuk menjangkar inflasi sesuai sasaran dan current account deficit di level yang sehat," kata Agus, Kamis (16/11/2017).

Sementara itu, BI melihat pertumbuhan ekonomi domestik akan tetap tumbuh dengan struktur yang lebih berimbang. Walaupun, ujar Agus, konsumsi rumah tangga dan intermediasi perbankan bukan menguat. Di tingkat global, BI akan mewaspadai sejumlah risiko terkait pengetatan moneter di negara ekonomi maju. Belum kuatnya konsumsi rumah tangga dan transmisi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Hadijah Alaydrus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper