Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Gandeng KBRI Kuala Lumpur, Ini Kontribusi Bank BRI Untuk TKI

Bank BRI menggandeng KBRI di Kuala Lumpur memberi pembekalan khusus bagi para TKI di Malaysia.
Seorang tenaga kerja Indonesia (kanan) mengurus pembuatan Kartu Pekerja Indonesia-Malaysia (KPIM) di gerai KPIM dalam kegiatan Pesta Rakyat BRI di Taman Tasik Titiwangsa Kuala Lumpur, Minggu (24/9/2017)./Bisnis-Sri Mas Sari
Seorang tenaga kerja Indonesia (kanan) mengurus pembuatan Kartu Pekerja Indonesia-Malaysia (KPIM) di gerai KPIM dalam kegiatan Pesta Rakyat BRI di Taman Tasik Titiwangsa Kuala Lumpur, Minggu (24/9/2017)./Bisnis-Sri Mas Sari

Bisnis.com, KUALA LUMPUR -  PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. menggandeng Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Kuala Lumpur memberikan pembekalan khusus bagi para tenaga kerja Indonesia (TKI) di Malaysia.

Pada acara yang digelar di KBRI Kuala Lumpur pada Sabtu (2/12/2017), Wakil Kepala Perwakilan RI/KBRI Kuala Lumpur Andreano Erwin memberikan arahan langsung sekaligus melepas para TKI untuk diberangkatkan ke Indonesia.

Acara tersebut merupakan rangkaian program yang ditujukan khusus bagi TKI di Malaysia dengan nama program “Saya Mau Sukses”.

Bank BRI bekerja sama dengan KBRI Kuala Lumpur untuk memulangkan TKI bermasalah ke Indonesia. Para TKI akan diberikan pembekalan keterampilan khusus pada 4-15 Desember 2017 di Balai Dasar Pengembangan Latihan Masyarakat, Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi di Ciracas, Jakarta.

“Kami mendukung penuh pelaksanaan pembekalan ini. Seusai para pahlawan devisa mendapatkan pembekalan keterampilan, melalui bantuan KUR BRI diharapkan para TKI dapat melanjutkan berwirausaha di Indonesia,” ungkap Corporate Secretary Bank BRI Hari Siaga Amijarso.

Dalam program “Saya Mau Sukses” angkatan kedua ini merupakan program inisiasi KBRI Kuala Lumpur yang diikuti oleh 30 orang TKI di Malaysia. Program angkatan pertama telah dilaksanakan pada September 2017 lalu dan diikuti oleh 35 peserta.

Kali ini, para peserta akan mendapatkan pembekalan berbagai keterampilan diantaranya kerajinan tangan, menjahit,  dan membuat makanan olahan. Selain itu, untuk memberikan pedoman berwirausaha bagi para TKI, mereka akan diberikan wawasan ilmu mengenai kewirausahaan, manajemen keuangan, pemasaran, dan distribusi produk.

Kerja sama Bank BRI dengan KBRI Kuala Lumpur ini merupakan kali ketiga. Pada kesempatan sebelumnya Bank BRI telah bekerja sama dengan memfasilitasi KBRI Kuala Lumpur dalam menerbitkan kartu pekerja Indonesia Malaysia dan pemberian KUR bagi TKI di Malaysia.

Hari Siaga mengungkapkan bantuan pembekalan keterampilan kepada TKI ini merupakan bagian dari implementasi nyata Program Kemitraan Bina Lingkungan (PKBL) Kementerian BUMN.

Menurutnya, terdapat tujuh bidang dalam Program Bina Lingkungan ini di antaranya bidang sarana umum, bencana alam, pendidikan, kesehatan, sarana ibadah, pelestarian alam, dan pengentasan kemiskinan.

Dia menambahkan hingga 30 September 2017, Bank BRI telah menyalurkan dana Program Bina Lingkungan (BRI Peduli) sebesar Rp121,77 miliar.

Perinciannya, Rp16,79 miliar bantuan untuk sarana umum, Rp1,01 miliar bantuan bencana alam, Rp38,15 miliar bantuan pendidikan, Rp15,17 miliar bantuan kesehatan, Rp28,27 miliar sarana ibadah, Rp331 juta bantuan pelestarian alam, dan Rp22,03 miliar pengentasan kemiskinan.

“Dalam hal kegiatan pembekalan keterampilan kepada TKI di Malaysia ini masuk ke bidang pengentasan kemiskinan,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper