Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Usai Divestasikan IPCM, Pelindo II Siapkan Lagi IPO 2 Anak Usaha

Direktur Utama Pelindo II Elvyn G.Masassya mengatakan Pelindo II berencana mendorong dua anak usahanya untuk melakukan penawaran umum perdana saham (IPO) pada 2018. Kita berharap market cap mereka sekitar Rp2 triliun, masing-masing, katanya ditemui di Gedung Bursa Efek Indonesia, Jumat (23/12/2017).
Direktur Utama Pelindo II Elvyn G Masassya (kedua kanan) berpose bersama Komisaris Andhi Nirwanto (kanan), Direktur Utama PT Pelabuhan Indonesia Investama Randy Pangalila (kiri) dan Komisaris Utama Iman Rachman,  di Jakarta, Senin (11/12)./JIBI-Endang Muchtar
Direktur Utama Pelindo II Elvyn G Masassya (kedua kanan) berpose bersama Komisaris Andhi Nirwanto (kanan), Direktur Utama PT Pelabuhan Indonesia Investama Randy Pangalila (kiri) dan Komisaris Utama Iman Rachman, di Jakarta, Senin (11/12)./JIBI-Endang Muchtar

Bisnis.com, JAKARTA -- Setelah melepas saham satu anak usahanya pada akhir tahun 2017 ini, PT Pelabuhan Indonesia II (Persero) kembali berencana menjual saham 2 anak usahanya kepada investor melalui Bursa Efek Indonesia pada 2018.

Direktur Utama Pelindo II Elvyn G.Masassya mengatakan Pelindo II berencana mendorong dua anak usahanya untuk melakukan penawaran umum perdana saham (IPO) pada 2018. "Kita berharap market cap mereka sekitar Rp2 triliun, masing-masing," katanya ditemui di Gedung Bursa Efek Indonesia, Jumat (23/12/2017).

Menurutnya, anak usaha yang akan IPO itu bergerak di bidang usaha pengelolaan terminal non-peti kemas dan terminal kendaraan. Seperti diketahui, Pelindo II memiliki anak usaha PT Indonesia Kendaraan Terminal yang bergerak di bidang usaha terminal kendaraan dan PT Pelabuhan Tanjung Priok yang bergerak di bidang non-peti kemas.

Dari aksi korporasi itu, Pelindo II berharap 2 anak usahanya itu dapat mengantongi dana sekitar Rp600 miliar-Rp1 triliun. Elvyn mengatakan dana hasil IPO itu akan digunakan oleh masing-masing anak usaha untuk pengembangan usaha atau perluasan usaha.

Seperti diketahui, salah satu anak usaha Pelindo II yaitu PT Jasa Armada Indonesia Tbk., baru saja mencatatkan saham perdananya di BEI pada Jumat (23/12/2017). Dengan kode saham IPCM, perusahaan itu menawarkan harga saham perdana Rp380 dan melepas 1,21 miliar lembar saham atau setara 23% dari modal disetor dan ditempatkan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Yodie Hardiyan
Editor : Fajar Sidik

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper