Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bank Indonesia Luncurkan Laporan Perekonomian 2017 Lebih Awal

Bank Indonesia (BI) meluncurkan buku Laporan Perekonomian Indonesia 2017 lebih awal dari pada sebelumnya.
Gubernur Bank Indonesia Agus Martowardojo memberikan pandangannya pada acara Mandiri Investment Forum (MIF) 2018 di Jakarta, Rabu (7/2/2018).ANTARA-Muhammad Adimaja
Gubernur Bank Indonesia Agus Martowardojo memberikan pandangannya pada acara Mandiri Investment Forum (MIF) 2018 di Jakarta, Rabu (7/2/2018).ANTARA-Muhammad Adimaja

Bisnis.com, JAKARTA - Bank Indonesia (BI) meluncurkan buku Laporan Perekonomian Indonesia 2017 lebih awal dari pada sebelumnya.

Gubernur Bank Indonesia Agus Martowardojo mengatakan peluncuran buku laporan tersebut lebih awal.

"Ini khusus kami selesaikan pada bulan Maret, kalau biasanya kami luncurkan pada bulan April," katanya, dalam acara peluncuran buku Laporan Perekonomian Indonesia 2017 di Jakarta, Rabu (28/3/2018).

Agus mengatakan buku laporan tersebut menjelaskan berbagai hal yang terjadi pada kinerja ekonomi pada 2017.

Laporan tersebut menjadi reverensi khususnya bagi BI khusunya untuk menyusun rencana kebijakan moneter ke depan dan juga untuk menambah khazanah bagi bidang akademi nasional.

Agus menjelaskan pada 2017, isu perkembangan ekonomi global merupakan topik yang paling menarik yang dapat dibahas.

"Pemulihan ekonomi dunia, dan kelanjutan normalisasi kebijakan moneter negara maju, dan berbagai implikasinya merupakan isu pelik yang tetap aktual sepanjang 2017," jelasnya.

Agus menyebut laporan tersebut  juga menjelaskan bagaimana ekonomi domestik menjawab tantangan tersebut, sehingga pertumbuhan ekonomi dapat tetap terjaga stabil. Selain itu, buku ini menjelaskan pelaku usaha yang mulai terbangun optimismenya juga menjadi motor pertumbuhan ekonomi yang dapat menjawab tantangan.

"Semuanya terangkum dalam laporan tersebut," imbuhnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : M. Richard
Editor : Nancy Junita
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper