Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rayakan HUT ke-20 Kementerian BUMN, Ini Pesan Menteri Rini untuk Seluruh BUMN

Pada hari jadi Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) ke-20, Menteri BUMN Rini Soemarno berpesan kepada seluruh BUMN untuk bersatu demi mendorong pertumbuhan ekonomi dalam negeri.
Menteri BUMN RI Rini Soemarno bersama seluruh jajaran Direktur Utama BUMN merayakan hari jadi Kementerian BUMN ke-20 di Taman Budaya Sentul City, Sabtu (14/4)/Riendy Astria
Menteri BUMN RI Rini Soemarno bersama seluruh jajaran Direktur Utama BUMN merayakan hari jadi Kementerian BUMN ke-20 di Taman Budaya Sentul City, Sabtu (14/4)/Riendy Astria

Bisnis.com, SENTUL - Pada hari jadi Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) ke-20, Menteri BUMN Rini Soemarno berpesan kepada seluruh BUMN untuk bersatu demi mendorong pertumbuhan ekonomi dalam negeri.

"Ikhtiar saya, semua BUMN bersatu, kita semua adalah kekuatan besar untuk mendorong kegiatan dan pertumbuhan ekonomi dalam negeri dan memakmurkan kesejahteraan rakyat," kata Rini saat membuka acara Family Gathering BUMN dalam rangka merayakan hari jadi Kementerian BUMN ke-20 di Taman Budaya Sentul City, Sabtu (14/4/2018).

Rini mengatakan bahwa BUMN ada di seluruh sektor ekonomi. Oleh sebab itu, BUMN harus menunjukkan kekuatannya masing-masing sehingga mendorong kemakmuran seluruh rakyat Indonesia

"BUMN harus menunjukkan. BUMN ada di semua sektor. PLN, siapa yang tidak butuh listrik, Pupuk Indonesia juga, tidak ada beras kalau tidak ada pupuk, semua saling melengkapi. Kita harus kuat bersama-sama, jangan saling menyerang," tambahnya.

Adapun, perayaan hari jadi Kementerian BUMN ini dihadiri oleh seluruh petinggi BUMN. Selain itu, pegawai Kementerian BUMN juga turut hadir bersama keluarga. Dalam perayaan tersebut, digelar sejumlah acara, seperti games, acara musik, pemberian bantuan CSR sejumlah BUMN, dan sebagainya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Riendy Astria

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper