Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

MOMENTUM PENAIKAN RATING: Ini Saham Pilihan Perusahaan Asuransi Jiwa

Saham-saham dengan kapitalisasi pasar kecil dan menengah ke atas dinilai menjadi pilihan bagi asuransi jiwa guna mampu meraup keuntungan dengan memanfaatkan momentum meningkatnya peringkat utang Indonesia.
Bisnis.com, JAKARTA - Saham-saham dengan kapitalisasi pasar kecil dan menengah ke atas dinilai menjadi pilihan bagi asuransi jiwa guna mampu meraup keuntungan dengan memanfaatkan momentum meningkatnya peringkat utang Indonesia.
 
Plt. Direktur Utama PT BNI Life Insurance Geger N Maulana menjelaskan strategi itu juga tergantung dengan profil risiko para investor. 
 
"Strateginya bisa bermain di segmen small, middle cap atau big cap," ungkapnya kepada Bisnis.com, Senin (16/4/2018).
 
Menurutnya, sejumlah emiten yang menjadi pilihan investor antara lain dari sektor jasa dan keuangan, bisnis ritel dan konsumsi, properti, serta penjualan kendaraan bermotor.
 
Kemudian, sektor lain yang  dinilai juga masih berpotensi untuk aksi ambil untuk bagi para investor adalah emiten yang terkait pemasaran semen dan infrastruktur.
 
"[Kemudian] komoditas, oil and gas, serta CPO," ungkapnya.
 
Geger mengatakan langkah lembaga pemeringkat internasional, Moody’s Investor Service, yang menaikkan peringkat utang Indonesia dari Baa3/outlook positif menjadi Baa2/outlook stabil akan berdampam sangat positif bagi pasar modal nasional.
 
Oleh karena itu, penambahan alokasi investasi pada saham perlu direalisasikan oleh investor, termasuk asuransi jiwa, dengan memanfaatkan momentum meningkatnya peringkat utang Indonesia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Anggi Oktarinda
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper