Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bank Jateng Berencana Terbitkan Obligasi di Kuartal III

PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Tengah (Bank Jateng) berencana menerbitkan surat utang pada tahun ini untuk mengembangkan bisnisnya.
Bank Jateng/bankjateng.co.id
Bank Jateng/bankjateng.co.id

Bisnis.com, JAKARTA-- PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Tengah (Bank Jateng) berencana menerbitkan surat utang pada tahun ini untuk mengembangkan bisnisnya.

Direktur Utama Bank Jateng Supriyatno mengatakan perseroan akan menerbitkan obligasi pada kuartal III tahun ini dengan nilai sekitar Rp500 miliar. Penerbitan obligasi ini merupakan langkah alternatif yang diambil perseroan untuk menambah modal ekspansi bisnis, selain suntikan modal dari pemerintah daerah.

"Obligasi yang kami terbitkan dengan tenor 4 hingga 5 tahun," ucapnya di Jakarta, Rabu (25/3/2015).

Adapun untuk tahun ini, Bank Jateng menargetkan pertumbuhan kredit sebesar 20% dari tahun lalu.

Perseroan juga membidik peningkatan laba sebesar 15% dari raihan laba tahun lalu yang senilai Rp1,03 triliun. Pertumbuhan laba Bank Jateng tersebut ditopang oleh pertumbuhan kredit produktif yang melonjak hingga 56% sepanjang tahun lalu dan pertumbuhan fee based income.

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Nancy Junita

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper