Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Seskab: Paket Kebijakan Ekonomi VI Butuh Sekali Ratas

Paket Kebijakan Ekonomi VI seharusnya diumumkan pada hari ini Senin (2/11/2015), tetapi Presiden Joko Widodo belum mengizinkan karena masih ada beberapa hal yang perlu dimatangkan.
Sekretaris Kabinet Pramono Anung/Jibiphoto-Gigih M. Hanafi
Sekretaris Kabinet Pramono Anung/Jibiphoto-Gigih M. Hanafi

Bisnis.com, JAKARTA - Paket Kebijakan Ekonomi VI seharusnya diumumkan pada hari ini Senin (2/11/2015), tetapi Presiden Joko Widodo belum mengizinkan karena masih ada beberapa hal yang perlu dimatangkan.

Sekretaris Kabinet Pramono Anung mengatakan bahwa materi paket ekonomi VI perlu dibahas dalam satu kali rapat terbatas sebelum paket ekonomi tersebut diumumkan kepada publik.

"Akan ada ratas lagi karena perlu pedalaman beberapa hal yang bersifat substantif mendasar dan itu juga berkaitan dengan kewenangan daerah," kata Pramono seusai Sidang Kabinet Paripurna di Istana Kepresidenan Jakarta.

Pramono tidak menyebutkan fokus paket ekonomi yang sedang disiapkan. Namun ia hanya merinci perlu ada penyempurnaan berbagai substansi berkaitan dengan perpajakan yang tumpang tindih, penyiapan lahan, dan berkaitan dengan keputusan Mahkamah Konstitusi.

"Dengan demikian masih perlu waktu untuk itu sehingga tidak diumumkan pada hari ini, perlu penyempurnaan," jelasnya. Pramono hanya memperkirakan paket ekonomi akan dibahas dalam agenda ratas antara pada hari Rabu dan Kamis pekan ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Akhirul Anwar
Editor : Fatkhul Maskur
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper