Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Segera Luncurkan PERISAI, BPJSTK Teken MoU Dengan CIMB Niaga

BPJS Ketenagakerjaan dalam waktu dekat akan segera meluncurkan sistem keagenan untuk memperluas kepesertaan pekerja sektor informal di daerah-daerah yang bernama PERISAI atau Penggerak Jaminan Sosial Indonesia.nn
Petugas BPJS Ketenagakerjaan melayani warga di Kantor BPJS Ketenagakerjaan Daerah Istimewa Yogyakarta, DI Yogyakarta, Kamis (22/6)./Antara-Andreas Fitri Atmoko
Petugas BPJS Ketenagakerjaan melayani warga di Kantor BPJS Ketenagakerjaan Daerah Istimewa Yogyakarta, DI Yogyakarta, Kamis (22/6)./Antara-Andreas Fitri Atmoko

Bisnis.com, JAKARTA - BPJS Ketenagakerjaan dalam waktu dekat akan segera meluncurkan sistem keagenan untuk memperluas kepesertaan pekerja sektor informal di daerah-daerah yang bernama PERISAI atau Penggerak Jaminan Sosial Indonesia.

Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan Agus Susanto mengatakan untuk mendukung implementasi program tersebut pihaknya membutuhkan mitra perbankan yang memiliki infrastruktur teknologi yang mampu memproses registrasi dan pembayaran iuran secara digital.

“PERISAI ini merupakan agen yang akan melakukan sosialisasi, edukasi, hingga registrasi peserta sampai di daerah-daerah, di gunung-gunung. Sehingga kami butuh alat bayar berbasis digital. Kami bangun sistem berbasis e-commerce,” ujar Agus di Jakarta, Selasa (26/9/2017).

Oleh karena itu, kali ini pihaknya menggandeng PT Bank CIMB Niaga Tbk atau CIMB Niaga. Dalam bidang e-commerce, dia menilai CIMB Niaga sukses mengembangkan sistem transaksi digital dengan para mitranya.

Menurutnya, kapabilitas seperti itulah yang diperlukan untuk mendukung implementasi keagenan PERISAI, dalam memproses registrasi dan pembayaran iuran BPJS Ketenagakerjaan secara digital.

Kerja sama tersebut ditandai dengan penandatanganan nota kesepahaman antara BPJS Ketenagakerjaan dengan CIMB Niaga yang dilakukan oleh Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan Agus Susanto dan Presiden Direktur Tigor M. Siahaan serta Direktur CIMB Niaga Rahardja Alimhamzah hari ini di Financial Hall, Graha CIMB Niaga.

"Kedepannya, kami mengharapkan lembaga perbankan lain juga siap bekerjasama dengan kami untuk mensukseskan program PERISAI,” kata Agus.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper