Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

ASTRA BUANA: Asuransi Banjir di Balikpapan dan Samarinda Minim Klaim

Asuransi Astra Buana Balikpapan telah menyediakan jaminan bagi pemegang polis apabila terjadi kerusakan akibat banjir, namun hingga saat ini belum banyak pemegang polis yang mengajukan klaim.
Ilustrasi asuransi/Reuters
Ilustrasi asuransi/Reuters
Bisnis.com, BALIKPAPAN - PT Asuransi Astra Buana cabang Balikpapan menyediakan asuransi atas kendaraan yang rusak karena banjir. Namun hingga saat ini belum banyak pemegang polis yang memanfaatkan jaminan tersebut. 
 
Padahal, Balikpapan dan Samarinda merupakan kota yang rentan banjir saat musim hujan. Ketinggian genangan air pun cukup tinggi, sehingga kerusakan kendaraan sangat mungkin terjadi. 
 
"Tahun lalu yang mengajukan klaim karena banjir hanya dua, tahun ini ada tujuh. Nilai klaim banjir mencapai kisaran Rp1 miliar. Meningkat tapi tidak banyak, padahal kami jamin bahkan jika kerusakannya total," ujar Branch Manager Asuransi Astra Buana Balikpapan Lindung Karuniawan, Selasa (31/10/2017). 
 
Pihaknya akan menggantikan kendaraan yang rusak total dengan harga tertinggi di pasaran. Asuransi Astra juga menyediakan layanan bagi pemegang polis yang terjebak banjir saat berkendara. 
 
Namun, terdapat kriteria tertentu atas kendaraan yang mendapatkan jaminan. Lindung mengatakan kendaraan seharga minimal Rp200 juta otomatis akan memperoleh jaminan. 
 
"Kalau kendaraan dengan harga di bawah kriteria, tidak serta merta mendapatkan jaminan. Kami masih harus menyosialisasikan ini kepada pemegang polis," ungkapnya. 
 
Sebagai tambahan informasi, saat ini perolehan premi Asuransi Astra Buana Cabang Balikpapan mencapai Rp36 miliar, melampui target sebesar 34%. Sementara itu, nilai pembayaran klaim mencapai sekitar Rp22 miliar. 
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Nadya Kurnia
Editor : Anggi Oktarinda

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper