Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

KABAR PASAR 7 MARET: Jaga Kredibilitas APBN, PLN Komitmen Wujudkan Elektrifikasi Hingga 99,9%

Berita seputar kredibilitas APBN di tengah upaya mempertahankan harga jual energi serta komitmen PLN memenuhi target rasio elektrifikasi hingga 99,9% menjadi sorotan media massa hari ini, Rabu (7/3/2018).
Perkembangan realisasi belanja subsidi dalam APBN. / Bisnis
Perkembangan realisasi belanja subsidi dalam APBN. / Bisnis

Bisnis.com, JAKARTA – Berita seputar kredibilitas APBN di tengah upaya mempertahankan harga jual energi serta komitmen PLN memenuhi target rasio elektrifikasi hingga 99,9% menjadi sorotan media massa hari ini, Rabu (7/3/2018).

Berikut rincian topik utama di sejumlah media nasional hari ini:

Jaga Kredibilitas APBN. Sejumlah kalangan mendesak pemerintah tetap mengutamakan kredibilitas APBN di tengah upaya mempertahankan harga jual energi bagi publik dengan menambah subsidi. (Bisnis Indonesia)

Indonesia Masuk 10 Besar Tujuan Investasi Global. Indonesia berada di peringkat kedua di dunia sebagai negara tujuan investasi setelah Filipina. (Bisnis Indonesia)

Dirjen Pajak Buka Peluang Evaluasi. Direktorat Jenderal Pajak membuka peluang untuk mengevaluasi penerapan Perdirjen Nomor 31/PJ/2017 terutama mengenai kewajiban pencantuman Nomor Induk Kependudukan (NIK) dalam faktur pajak elektronik bagi pembeli yang tak memiliki Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP). (Bisnis Indonesia)

Penambahan Subsidi Paling Masuk Akal. Pemerintah dihadapkan pada pilihan sulit: menambah subsidi untuk meningkatkan daya beli masyarakat, atau mempertahankan prestise di mata lembaga rating dunia. Itulah implikasi dari kenaikan harga minyak dunia. (Kontan)

PLN Komitmen Wujudkan Elektrifikasi Hingga 99,9%. PT PLN berkomitmen memenuhi target rasio elektrifikasi hingga 99,9% pada 2019. Target tersebut lebih tinggi dari yang dicanangkan sebelumnya sebesar 97,5%. (Investor Daily)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper