Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bank Syariah Bidik Nasabah Milenial

Kendati belum maksimal meraih pangsa milenial di tengah tren hijrah, perbankan syariah optimis ke depan akan lebih baik lagi.
Suasana BNI Syariah International Islamic Expo di Jakarta, Jumat (21/9/2018)./JIBI-Dwi Prasetya
Suasana BNI Syariah International Islamic Expo di Jakarta, Jumat (21/9/2018)./JIBI-Dwi Prasetya

Bisnis.com, JAKARTA — Kendati belum maksimal meraih pangsa milenial di tengah tren hijrah, perbankan syariah optimis ke depan akan lebih baik lagi.

Direktur Bisnis PT Bank BNI Syariah Dhias Widhiyati mencatat sampai dengan November 2018, perseroan telah memiliki 2,9 juta atau sekitar 40% dari total nasabah merupakan generasi milenial. Adapun produk yang paling digemari antara lain Tabungan iB Hasanah dan Tabungan iB Baitullah, sedangkan untuk produk pembiayaan yakni Pembiayaan Griya (KPR) dan Fleksi. 

Sementara untuk layanan, yang banyak digunakan oleh nasabah milenial yakni mobile banking. "Generasi milenial adalah salah satu target market BNI Syariah, tren hijrah yang saat ini berkembang bisa menjadi door opener dalam pendekatan ke milenial dengan menyentuh sisi rohani, selain itu BNI Syariah juga turut serta menjadi bagian pada Youth Islamic Festival, Event Charity Milenial dan Event serupa lainnya," katanya kepada Bisnis, Minggu (16/12/2018).

Dhias mengemukakan, strategi BNI Syariah untuk masuk ke segmen milenial adalah dengan melakukan penyempurnaan dan penyesuaian dari sisi produk dan prosedur, khususnya terkait digitalisasi perbankan. Hal ini untuk mengakomodasi berbagai kebutuhan milenial yang menginginkan kecepatan dan kemudahan.

Sepanjang 2018 ini, BNI Syariah telah banyak mengembangkan inovasi produk baru diantaranya aplikasi e-wallet yang memungkinkan sejumlah kebutuhan transaksi melalui satu aplikasi saja. Transaksi yang dapat dilayani melalui fasilitas tersebut di antaranya adalah pembukaan rekening, transfer ke bank lain, dan pembayaran e-commerce.

Ke depan, meski tidak mematok target perseroan tentu masih akan terus melakukan penyesuaian berbagai layanan dan produk guna meraih pasar generasi muda yang lebih banyak lagi.

Presiden Direktur PT Bank BCA Syariah John Kosasih sepakat preferensi tren hijrah akan semakin signifikan ke depannya. Hal ini juga sesuai dengan perkembangan nasabah milenial yang kian gemuk.

"Kalau persentase nasabah milenial belum kami track, tetapi kami yakin jumlahnya cukup banyak dan semakin banyak. Tentu saja strategi kami selain mempertahankan kualitas produk dan layanan," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper