Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rayakan HUT 56 Bank Jateng Siap Hadapi Era Digitalisasi 4.0

Rayakan HUT ke 56 Bank Jateng Siap Hadapi Era Digitalisasi 4.0
Direktur Bisnis Ritel dan Unit Usaha Syariah Bank Jateng Hanawijaya (tengah) beserta Jajaran Komisaris dan Direksi Bank Jateng memotong tumpeng sebagai rasa syukur Bank Jateng memasuki usia 56 Tahun/Istimewa
Direktur Bisnis Ritel dan Unit Usaha Syariah Bank Jateng Hanawijaya (tengah) beserta Jajaran Komisaris dan Direksi Bank Jateng memotong tumpeng sebagai rasa syukur Bank Jateng memasuki usia 56 Tahun/Istimewa

Bisnis.com, SEMARANG - Memperingati hari ulang tahun ke 56 Bank Jateng siap menghadapi era digitalisasi 4.0.

Dalam sambutannya Direktur Utama Bank Jateng Supriyatno, yang dibacakan oleh Direktur Ritel dan Unit Usaha Syariah Hanawijaya mengajak seluruh jajaran untuk mengenali lebih dalam bisnis ini guna menghadapi era digitalisasi revolusi industri 4.0.

"Saat ini kita berada di era digitalisasi revolusi induatri 4.0 dengan kondisi pasar yang telah berubah menjadi lebih rasional. Kita tidak lagi hanya bisa mengandalkan kedekatan emosional semata, kita perlu peningkatan relasional secara lebih profesional. Oleh karena itu, seluruh jajaran agar lebih mengenali bisnis kita supaya paham kebutuhan organisasi, dan mampu mengeksekusi program secara cepat sesuai kebutuhan pasar," ujarnya melalui siaran pers yang diterima Bisnis Sabtu (6/4/2019).

Dia menjelaskan, program pembenahan teknologi, organisasi dan SDM dinilai menjadi kunci utama untuk menghadapi persaingan bisnis kedepannya. Bank Jateng sendiri telah membangun pondasi baru untuk teknologi, yaitu dengan langkah enhancement. 

"Kami mengambil langkah enchancement yaitu peningkatan dari apa yang kita punya sekarang dibanding mengganti yang baru. Sehingga kita mengambil langkah dengan memperkuat SDM di bidang IT dan seluruh aspek teknologi akan selesai pada awal tahun 2020," katanya.

Selain itu, untuk memperkuat SDM di bidang IT, guna memajukan aspek digitalisasi Bank Jateng akan mengurangi strategi pembangunan cabang yang bersifat fisik dan akan digantikan cabang yang bersifat digital. 

Untuk merealisasikan kemajuan bidang IT, Bank Jateng pun sudah mencanangkan anggaran 
sebesar Rp100 miliar. "Kami sudah canangkan dana Rp100 miliar dalam rangka memperbaiki Enchancement infrastruktur, pembelian barang," tambahnya. 

Lebih lanjut dia menuturkan, meskipun pertumbuhan di tahun 2018 ini tak secepat tahun 2013-2017, Bank Jateng mampu membukukan laba dengan pencapaian hampir 100% dari target yang sudah ditentukan. 

Dalam kesempatan ini pihak Bank Jateng juga memberikan jasa produksi kepada seluruh karyawan yang telah berkontribusi kepada perusahaan. Hal ini diharapkan mampu meningkatkan kinerja jajaran pada tahun 2019 kedepannya dalam melayani nasabah dan pemegang saham yaitu pemkab dan pemkot.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper