Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ada Pandemi, BRI (BBRI) Tetap Siap Setor Dividen Lebih Tinggi

Pada tahun lalu, perseroan membagikan 60 persen dividen dari total laba bersih tahun buku 2019, yang senilai Rp34,4 triliun.
Gedung BRI/bri.co.id
Gedung BRI/bri.co.id

Bisnis.com, JAKARTA -- PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. menyatakan siap menyetor dividen dengan rasio lebih tinggi dari laba tahun buku 2020 jika pemerintah membutuhkan.

Direktur Keuangan BRI Haru Koesmahargyo menyampaikan penentuan besaran dividen merupakan kewenangan pemegang saham dalam hal ini pemerintah dan pemegang saham lainnya yang akan diputuskan pada saat pelaksanaan RUPS Tahunan.

Dalam setiap usulan besaran dividen, BRI selalu memperhatikan beberapa faktor, antara lain tingkat kecukupan modal, keberlanjutan pertumbuhan bisnis serta kemampuan bank dalam memitigasi timbulnya risiko yang ada.

Haru menyampaikan perseroan hanya fokus pada pengembangan bisnis tahun ini. Bank BRI memastikan posisi kecukupan modal saat ini sudah sangat cukup untuk dapat melakukan ekspasni sekaligus menyerap potensi risiko pembiayaan yang muncul.

"Dengan kondisi CAR [rasio kecukupan modal/ capital adequacy ratio] BRI saat ini, kami siap apabila diminta pemerintah untuk membayar dividend ratio sama seperti tahun lalu atau pun lebih," katanya kepada Bisnis, Rabu (13/1/2020).

Adapun, rasio kecukupan modal emiten berkode BBRI ini tercatat sebesar 20,38 persen per September 2020, turun tipis dari periode sama tahun sebelumnya 21,62 persen. 

Pada tahun lalu, perseroan membagikan 60 persen dividen dari total laba bersih tahun buku 2019, yang senilai Rp34,4 triliun.

Dia melanjutkan perseroan akan fokus di segmen UMKM dengan terus melakuan akselerasi digital inisiatif dan melakukan bisnis secara prudent untuk mencapai kinerja keuangan yang lebih baik.

"Kami harap hal ini juga dapat menjadi pertimbangan investor untuk terus mendukung peningkatan kinerja saham BBRI ke depannya," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : M. Richard
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper