Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bank Bumi Arta (BNBA) Jelaskan Kenaikan Harga Saham hingga Kena ARA

Harga saham ditutup meningkat sebesar Rp570 atau 24,78 persen menjadi Rp2.870 per saham pada perdagangan 12 November 2021.
Bank Bumi Arta/Istimewa
Bank Bumi Arta/Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA – PT Bank Bumi Arta Tbk. (BNBA) memberikan penjelasan terkait dengan lonjakan harga saham dan aktivitas transaksi efek perseroan pada 12 November 2021.

Berdasarkan keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Kamis (18/11/2021), perseroan mengungkapkan telah terjadi peningkatan harga dan aktivitas saham perseroan, di mana harga saham ditutup meningkat sebesar Rp570 atau 24,78 persen menjadi Rp2.870 per saham.

Aktivitas transaksi saham juga meningkat menjadi sebanyak 98.932.800 saham dengan frekuensi 23.518 kali dibandingkan hari bursa sebelumnya sebanyak 33.780.100 saham dengan frekuensi 9.769 kali. Peningkatan tersebut terjadi saat IHSG menurun sebesar -40,29 poin dan indeks sektoral (financials) menurun sebesar -18,41 poin.

Terkait lonjakan harga dan transaksi saham, perseroan mengetahui adanya informasi atau fakta material yang dapat mempengaruhi nilai efek perusahaan atau keputusan investasi pemodal. Selain itu, terdapat informasi penting lainnya dan dapat mempengaruhi harga efek perseroan serta kelangsungan hidup perseroan yang belum diungkapkan kepada publik.

"Perseroan mengetahui adanya aktivitas dari pemegang saham tertentu sebagaimana diatur dalam Peraturan OJK Nomor 11/POJK.04/2017 tentang laporan kepemilikan atau setiap perubahan kepemilikan saham perusahaan terbuka," tulis manajemen dalam penjelasannya.

Manajemen mengungkapkan perseroan memiliki rencana untuk melakukan aksi korporasi dalam waktu dekat, yaitu Penawaran Umum Terbatas (PUT) dengan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (HMETD) atau rights issue. Aksi korporasi ini sesuai dengan rencana HMETD perseroan yang telah menyampaikan surat pemberitahuan agenda RUPSLB kepada OJK Pasar Modal, OJK Perbankan, dan Bursa Efek Indonesia pada 9 September 2021.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Rika Anggraeni
Editor : Azizah Nur Alfi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper