Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Daftar Bank yang Beri Pinjaman Tanpa Jaminan: BNI, CIMB, Danamon, hingga Digibank

Berikut daftar bank di Indonesia yang memiliki program Kredit Tanpa Agunan (KTA) atau kredit tanpa ada jaminan.
Seorang nasabah tengah menggunakan beragam fasilitas yang kini semakin memudahkan transaksi di BNI, baik mesin pencetak rekening koran hingga mesin pembukaan rekening baru (Digital Customer Service) di Jakarta, Rabu (12 Mei 2021). /Dok. BNI
Seorang nasabah tengah menggunakan beragam fasilitas yang kini semakin memudahkan transaksi di BNI, baik mesin pencetak rekening koran hingga mesin pembukaan rekening baru (Digital Customer Service) di Jakarta, Rabu (12 Mei 2021). /Dok. BNI

Bisnis.com, SOLO - Melakukan kredit merupakan jalan alternatif bagi sebagian masyarakat untuk mendapatkan pinjaman dalam waktu dekat.

Salah satu jenis kredit yang banyak diminati oleh masyarakat yakni pinjaman tanpa jaminan.

Biasanya, pinjaman ini bisa ditemui di bank-bank yang memiliki program Kredit Tanpa Agunan atau KTA.

KTA sendiri merupakan sistem kredit sederhana tanpa harus ada jaminan seperti rumah, sertifikat, kendaraan dan yang lainnya.

Namun untuk bisa mengajukan KTA ini, masyarakat harus memenuhi syarat tertentu seperti harus memiliki kartu kredit dan miliki pendapatan tetap.

Nah, berikut daftar bank yang menyediakan program KTA:

BNI Fleksi

Produk Kredit Tanpa Agunan (KTA) yang diberikan oleh BNI yakni BNI Fleksi.

KTA ini diberikan kepada Pegawai Aktif yang mempunyai penghasilan tetap (fixed income), untuk keperluan konsumtif yang tidak bertentangan dengan peraturan maupun Undang-Undang yang berlaku.

Maybank

Maybank juga menyediakan produk KTA yang memiliki limit hingga Rp250 juta.

Melansir dari situs resminya, KTA ini dibayarkan dengan cicilan tetap setiap bulannya dalam kurun waktu 3-5 tahun.

Permata Bank

KTA Permata Bank memiliki batasan hingga Rp300 juta tanpa jaminan.

Bagi Anda yang ingin melakukan pengajuan, KTA Permata Bank memiliki syarat:

-WNI dan memiliki e-KTP dan NPWP (jika pengajuan di atas Rp50 juta)
-Usia minimum 21 tahun dan maksimum 65 tahun saat pelunasan kredit
-Memiliki penghasilan tetap minimum Rp3 juta per bulan
-Berdomisili di area yang termasuk dalam cakupan area penjualan PermataKTA

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper