Bisnis.com, JAKARTA – Kasus data nasabah yang bobol kembali terjadi, setelah heboh kasus BPJS Kesehatan, kabar data yang bobol kali ini terjadi di BRI Life. Kedua data itu dijual secara daring.
Kabar bermula dari postingan @UnderTheBreach yang menyertakan sebuah postingan dari web RaidForums. Akun twitter @UnderTheBreach dikelola oleh Direktur teknologi Hudson Rock, Alon Gal. Perusahaan teknologi bermarkas di Tel Aviv, Israel.
Alon menyampaikan dala forum web RaidForums terdapat oknum yang namanya tidak disebutkan mengaku menjual 460.000 dokumen yang dikumpulkan dari 2 juta nasabah BRI Life seharga US$7.000 atau sekitar Rp110 juta.