Bisnis.com, JAKARTA – Tren kinerja solid telah ditunjukkan sejumlah emiten bank yang terafiliasi dengan pemerintah daerah di Indonesia, meski bukan berarti semua bank mengalami nasib baik.
Dari 3 emiten, PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat Tbk. (BJBR) menjadi yang terdepan. Sepanjang 9 bulan awal 2021, perusahaan ini sukses mendulang laba tahun berjalan Rp1,41 triliun. Bukan hanya yang paling jumbo, nominal ini juga mempertegas pertumbuhan 17,5 persen secara year on year (yoy), mengingat di periode yang sama tahun lalu perseroan hanya mampu mencatat laba Rp1,2 triliun.