Bisnis.com, JAKARTA - Aksi korporasi pencatatan saham perdana alias initial public offering (IPO) PT Bank Sumut sudah semakin dekat terlaksana. Terbaru, bank yang dikuasai sahamnya oleh pemerintah daerah Provinsi Sumatra Utara itu secara khusus menyebutkan mengundang tujuh sekuritas untuk mengikuti lelang menjadi broker perusahaan menuju IPO.
"Panitia pengadaan barang/jasa PT Bank Sumut akan melaksanakan pelelangan terbatas dengan sistem pascakualifikasi," tulis Panitia Pengadaan Barang/Jasa PT Bank Sumut dalam pengumumannya hari ini, Jumat (21/1/2022).
Perusahaan sekuritas yang diundang secara menyebutkan nama mengawal IPO Bank Sumut itu seperti PT UOB Kay Hian Sekuritas, PT Mirae Asset Sekuritas Indonesia, PT NH Korindo Sekuritas Indonesia, termasuk PT Indo Capital Sekuritas Indonesia.
Nama broker lain yang diundang menjadi penunjang kemudahaan aksi korporasi IPO ini adalah PT Sinarmas Sekuritas, PT Mandiri Sekuritas dan PT UBS Sekuritas Indonesia. Sedangkan perusahaan sekuritas di luar 7 broker ini dipersilahkan mendaftar jika memenuhi syarat yang ditetapkan panitia.
"Bagi perusahaan sekuritas lainnya yang memenuhi persyaratan dapat mendaftar untuk mengikuti pelelangan," tulis manajemen lebih lanjut.