Bisnis.com, JAKARTA -- Sejumlah bank terus berupaya dan optimistis dapat meraup dana pihak ketiga (DPK) tahun ini, di tengah tren melambatnya simpanan duit nasabah, yang sempat melanda di penghujung 2023 lalu.
PT Bank Oke Indonesia Tbk. (DNAR) misalnya yang menargetkan pertumbuhan DPK sebesar kurang lebih 25% dari realisasi 2023. Tercatat, raupan dana pihak ketiga (DPK) bank pada kuartal III/2023 mencapai Rp6,13 triliun, naik dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya Rp5,63 triliun.