Bisnis.com, JAKARTA--- Korporasi semen milik negara, PT Semen Baturaja (Persero) Tbk., menargetkan pertumbuhan laba usaha sebesar 19% pada 2017 dibandingkan dengan Rp390,95 miliar pada 2016.
Berdasarkan laporan tahunan, dirilis Selasa (4/4), emiten berkode saham SMBR itu menargetkan pertumbuhan penjualan bersih sebesar 27% pada 2017 dibandingkan capaian Rp1,94 triliun pada 2016.
Target penjualan bersih itu ditetapkan berdasarkan target pertumbuhan volume penjualan semen sebesar 23% pada 2017 dibandingkan dengan 2,01 juta ton pada 2016 dan volume produksi semen sebesar 25% pada 2017 dibandingkan dengan 2,04 juta ton pada 2016.
Baca Juga
Direktur Utama Semen Baturaja Pamudji Rahardjo mengatakan Sumatra bagian Selatan sebagai pangsa pasar utama perseroan masih memiliki peluang untuk tumbuh dalam berbagai sektor infrastruktur.
“Beberapa potensi proyek di tahun 2017 di daerah Sumbagsel antara lain proyek pembangunan LRT [kereta ringan], pembangunan pabrik OKI Pulp and Paper, proyek PLTA Way Semangka, Pembangunan OPI mal Jakabaring dan pembangunan Masjid Raya Sriwijaya dan proyek persiapan asian games 2018,” papar laporan itu.