Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BI RATE NAIK, Bunga Deposito BNI Tetap

Kenaikan suku bunga acuan Bank Indonesia (BI Rate) pada pertengahan November 2014 diklaim tidak memicu kenaikan suku bunga deposito di PT Bank Negara Indonesia Tbk.
Data Statistik Perbankan Indonesia menunjukkan rata-rata suku bunga deposito bertenor satu bulan adalah 8,23% pada Oktober 2014. /Bisnis.com
Data Statistik Perbankan Indonesia menunjukkan rata-rata suku bunga deposito bertenor satu bulan adalah 8,23% pada Oktober 2014. /Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA - Kenaikan suku bunga acuan Bank Indonesia (BI Rate) pada pertengahan November 2014 diklaim tidak memicu kenaikan suku bunga deposito di PT Bank Negara Indonesia Tbk.

Direktur Business Banking BNI Krishna R. Suparto mengatakan sejauh ini tidak ada perubahan tingkat suku bunga deposito di BNI. Rata-rata suku bunga deposito sesuai dengan standar suku bunga penjaminan yang ditetapkan oleh Lembaga Penjamin Simpanan (LPS).

BNI juga tidak memberikan suku bunga khusus kepada nasabah yang menampatkan dana dalam jumlah besar. Seluruh bunga simpanan tidak melampaui batasan yang ditetapkan oleh Otoritas Jasa Keuangan yakni maksimal 200 bps di atas BI Rate.

“Hampir tidak ada special rate. Setelah koordinasi dengan OJK waktu itu belum ada perubahan lagi,” ujarnya sebagaimana dikutip dari harian Bisnis Indonesia, Selasa (30/12/2014).

Hingga kuartal III/2014, BNI membukukan dana pihak ketiga (DPK) senilai Rp308,33 triliun, tumbuh 11,9% dibandingkan dengan periode sama tahun lalu. Porsi dana murah masih mendominasi, yakni mencapai 62% dari total raihan DPK.

Data Statistik Perbankan Indonesia menunjukkan rata-rata suku bunga deposito bertenor satu bulan adalah 8,23% pada Oktober 2014, lebih tinggi dibandingkan dengan posisi pada periode sama tahun lalu sebesar 6,99%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Fatkhul Maskur
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper