Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BTPN Jaga Kinerja di Tengah Pelambatan

PT Bank Tabungan Pensiunan Nasional Tbk. menjaga keseimbangan kinerja hingga akhir tahun di tengah kondisi perekonomian yang tidak stabil.

Bisnis.com, JAKARTA — PT Bank Tabungan Pensiunan Nasional Tbk. menjaga keseimbangan kinerja hingga akhir tahun di tengah kondisi perekonomian yang tidak stabil.

Direktur BTPN Anika Faisal mengatakan dalam kondisi perekonomian saat ini, perusahaan sangat berhati-hati menjaga kecukupan likuiditas dan kualitas kredit. Meski demikian, dia mengklaim likuiditas dan kualitas kredit yang disalurkan perusahaannya hingga saat ini masih terjaga pada level baik.  

“Hari ini likuiditas masih baik. Dari sisi NPL [non performing loan], kami juga masih baik, masih di bawah 1%,” katanya kepada Bisnis.com, belum lama ini.

Dari sisi kredit, lanjut Anika, BTPN menjaga pertumbuhan yang sama dengan semester I/2015. Dari laporan kinerja perusahaan per tengah tahun, kredit BTPN sudah mencapai Rp52,53 triliun atau meningkat 6,25% secara year to date (y-t-d) dari Desember 2014 sebesar Rp49,44 triliun.

Adapun NPL gross perusahaan sebesar 0,75% atau turun 11 bps secara year on year (y-o-y) dari sebelumnya 0,86%, sedangkan NPL net sebesar 0,45% atau menurun 5 bps secara year on year (y-o-y) dari sebelumnya 0,5%.

“Tidak beda jauh lah dengan semester satu kemarin, dari tiap semester kita tinggal tumpuk-tumpuk aja kan,” ujarnya.

Untuk mengejar pertumbuhan kredit, Anika mengatakan masih akan mengandalkan sektor UMKM yang hingga tengah tahun kemarin menujukkan pertumbuhan yang signifikan. Pertumbuhan kredit UMKM perseroan mencapai 32% menjadi Rp14,8 triliun.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Ihda Fadila

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper