Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Lahan Puso, Jasindo Bayar Klaim Asuransi Usaha Tani Padi Rp145 Miliar

PT Asuransi Jasa Indonesia (Persero) telah membayarkan klaim Asuransi Usaha Tani Padi (AUTP) sebesar Rp145 miliar sepanjang tahun lalu.
Ilustrasi/Bisnis.com
Ilustrasi/Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA - PT Asuransi Jasa Indonesia (Persero) telah membayarkan klaim Asuransi Usaha Tani Padi (AUTP) sebesar Rp145 miliar sepanjang tahun lalu.

Kepala Unit Bisnis Agrikultur dan Asuransi Mikro Jasindo Ika Dwinita Sofa menyampaikan, klaim tersebut mencakup lahan puso seluas 24.166 ha,  didominasi akibat serangan hama wereng, khususnya pada musim tanam Oktober-Maret.

“Tahun lalu, klaim gagal panen sekitar 64% akibat serangan wereng. Klaim akibat banjir dan kekeringan lebih sedikit,” katanya kepada Bisnis,   Sabtu (24/2/2018).

Nilai klaim yang dibayarkan pada 2017 meningkat 62,9% dibandingkan dengan nilai klaim yang dibayarkan pada 2016 sebesar Rp89 miliar.

Ika menjelaskan, peningkatan nilai klaim pada tahun lalu sejalan dengan peningkatan luas lahan yang dilindungi. Pada tahun lalu, luas lahan peserta AUTP seluas 997.960 ha, meningkat siginifikan dibandingan dengan tahun sebelumnya seluas 499.961 ha.

Dia menyebutkan, pendapatan premi AUTP hingga Januari 2018 mencapai Rp31,7 miliar mencakup luas lahan yang dilindungi seluas 176.000 ha. Perseroan menargetkan AUTP dapat mencakup 1 juta ha pada tahun ini.

Program AUTP, yang dimulai sejak 2015, hingga saat ini telah mencakup 27 provinsi dan 291 Kabupaten/Kota. Nilai premi AUTP sebesar Rp180.000 per ha. Pemerintah memberikan subsidi 80%, sementara 20% sisanya atau Rp36.000 per ha ditanggung oleh petani setiap musim tanam. Prosuk AUTP memberikan nilai pertanggungan senilai Rp6 juta per ha.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Azizah Nur Alfi

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper