Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Peringati Hari Kartini, BTN Gelar Tour de Rembang

PT Bank Tabungan Negara (persero) Tbk. turut mendukung kegiatan festival Kartini yang diselenggarakan Pemkab Rembang dengan kegitan BTN Tour de Rembang.
Suasana layanan di kantor PT Bank Tabungan Negara Tbk di Jakarta, Senin (8/1)./JIBI-Dedi Gunawan
Suasana layanan di kantor PT Bank Tabungan Negara Tbk di Jakarta, Senin (8/1)./JIBI-Dedi Gunawan
Bisnis.com, JAKARTA -- PT Bank Tabungan Negara (persero) Tbk. turut mendukung kegiatan festival Kartini yang diselenggarakan Pemkab Rembang dengan kegiatan BTN Tour de Rembang.
Kegiatan Tour de Rembang yang menempuh jarak lebih dari 40 km mulai dari Blora dan finish di Alun-Alun Kota Rembang tersebut dilakukan Sabtu (21/4).
Direktur Utama Bank BTN Maryono mengatakan bahwa Tour de Rembang selain memperingati Hari Kartini juga dalam rangka memperingati Hari Kartini yang jatuh pada setiap 21 April dan juga untuk menggelorakan semangat Indonesia sebagai tuan rumah ASIAN Games 2018.
"BTN Tour de Rembang ini merupakan yang pertama kali dilakukan, dalam rangka memperingati hari kelahiran RA Kartini yang jatuh pada 21 April, dimana Pahlawan Nasional RA Kartini dimakamkan diantara Blora dan Rembang. Jadi suasana olah raga dan sportivitas bisa terasa di daerah-daerah, termasuk yang kali ini kita selenggarakan di Kota Rembang" ujar Maryono, seperti dalam keterangan resmi.
Maryono menambahkan pada rangkaian kegiatan festival Kartini tersebut perseroan juga melakukan kegiatan sosial sebagai program Corporate Social Responsibility (CSR) di Rembang dengan menggandeng Kemenristek Dikti menyerahkan bantuan perlengkapan 100 unit komputer di SMAN 1 Rembang.
"Ini tentunya diharapkan akan mendorong siswa melek IT dalam menyongsong masa depan atau zaman now," tegasnya. Selain itu kegiatan sosial juga dilakukan Bank BTN untuk membantu pembangunan masjid pada sekolah tersebut.
"Kami melakukan kegiatan CSR bagaimana agar keberadaan Bank BTN itu juga dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, khususnya di Kota Rembang melalui sekolah yang menjadi rujukan KemenDikti pada 2017," ujarnya.
Maryono berharap semoga dukungan tersebut dapat bermanfaat dan SMAN 1 Rembang dan dapat membuktikan sebagai sekolah yang tepat dalam ikut berperan membangun masa depan bangsa melalui prestasi anak didik yang hebat dan bermutu tinggi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper