Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

OJK Buka Pintu Investasi di Timur Tengah, Bank Mandiri Masih Belum Berminat

PT Bank Mandiri menyatakan belum berencana untuk membuka kantor di Timur Tengah.

Bisnis.com, JAKARTA - PT Bank Mandiri Tbk. menyatakan belum ada keinginan untuk membuka kantor cabang di Timur Tengah, meskipun Otoritas Jasa keuangan (OJK) baru saja membuka pintu untuk investasi perbankan di Timur Tengah.

"Kami belum melakukan pembahasan untuk rencana pembukaan bisnis di Timur Tengah. Belum ada rencana ke sana tahun ini," ujar Corporate Secretary Bank Mandiri Rohan Hafas kepada Bisnis.com, Selasa (31/3/2015).

Seperti diketahui, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) telah menandatangani nota kesepahaman dengan Dubai Financial Services Authority (DFSA).

Ketua Dewan Komisioner OJK Muliaman D. Hadad mengatakan kerjasama ini bertujuan untuk memberikan payung kepada bank-bank yang ingin membuka cabang di Dubai dan Timur Tengah.

Kerja sama dengan otoritas negara lain tersebut dilandasi dengan semangat resiprokal dan saling menguntungkan antar negara.

"Pasar di sana itu kan besar sekali. Ada bank yang ingin membuka kantor di sana untuk melayani bisnis remitansi dan membuka akses keuangan para TKI dan keluarganya," kata Muliaman.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper