Bisnis.com, SEMARANG - PT Bank Central Asia Tbk (BCA) Cabang Utama Semarang memberikan beasiswa sebesar Rp4,1 miliar kepada mahasiswa berprestasi di sejumlah perguruan tinggi negeri.
Kepala Kantor Cabang Utama BCA Semarang Daniel Gunawan menyatakan program beasiswa merupakan komitmen BCA untuk mendukung pengembangan pendidikan di Indonesia. Bantuan bidang pendidikan, katanya, diberikan kepada mahasiswa berprestasi yang membutuhkan dukungan secara financial untuk melanjutkan pendidikan ke tingkat yang lebih tinggi.
“Kami alokasikan dana beasiswa bakti BCA senilai Rp4,1 miliar. Bagi kami, mahasiswa berprestasi ini memiliki potensi yang harus didukung pengembangannya. Mereka calon pemimpin masa depan,” ujar Daniel seusai penyerahan secara simbolis bantuan beasiswa kepada perwakilan Universitas Diponegoro di Semarang, Selasa (23/9/2014).
Menurutnya, bantuan beasiswa berlangsung sejak 1999. Pada 2013, BCA turut menyalurkan beasiswa kepada 16 perguruan tinggi negeri dengan total nilai sumbangan kurang lebih Rp4 miliar. Adapun pada tahun sebelumnya, bantuan beasiswa turut disalurkan kepada 102 mahasiswa dengan nilai Rp1 miliar.
Dia mengatakan implementasi Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) 2015 dibutuhkan sumber daya manusia yang handal dan berprestasi.
“Pasar bebas Asean akan semakin banyak persaingan SDM. Dengan dukungan ini, kami berupaya untuk meningkatkan kualitas SDM dalam negeri,” ujarnya.
Pembantu Rektor III Universitas Diponegoro Warsito SU menambahkan beasiswa dari BCA diperuntukkan bagi mahasiswa yang memiliki prestasi dan potensi akademis yang baik. Pihak kampus, kata dia, menyeleksi untuk menentukan kriteria mahasiswa mana yang sesuai dengan penerima beasiswa.
“Kerjasama dengan BCA, kriteriannya mahasiswa semester V sampai semester VII. Sementara dengan lembaga lain ada yang memberikan persyaratan minimal semester III, itu macam-macam tergantu lembaganya,” kata dia.