Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BANK DKI: Berikut Rencana Tahun 2015

Direktur Utama PT. Bank DKI Eko Budiwiyono menyatakan rencana ke depan di 2015 akan ada ekspansi. Hal ini mengingat ke depannya, Gubernur DKI Jakarta akan menggencarkan pembangunan dan Bank DKI akan menjadi penyokongnya (10/4/2015). n
Bank DKI./
Bank DKI./

Bisnis.com, JAKARTA- Direktur Utama PT. Bank DKI Eko Budiwiyono mengemukakan rencana ekspansi yang dilakukan pada tahun ini.

Mengingat ke depannya, ujar dia, Gubernur DKI Jakarta akan menggencarkan pembangunan dan Bank DKI akan menjadi penyokongnya. 

Eko menegaskan di 2015, Bank DKI akan bertransformasi sebagai megapolitan bank.

"Bank DKI akan menjadi megapolitan bank, yakni bank yang memenuhi kebutuhan masyarakat metropolitan," ujar Eko hari ini, Jumat (10/4/2015).

Adapun agenda Bank DKI adalah membantu infrastruktur, pembangunan rumah susun, pendanaan UMKM, dan membantu ekonomi lemah.

Meskipun demikian, Eko menekankan bahwa Bank DKI tak lantas berubah bentuk sebagai bank infrastruktur, melainkan sebagai bank metropolitan yang bersinergi dengan Badan Usaha Milik Daerah lainnya. Beberapa BUMD itu adalah BUMD yang juga melakukan pembangunan, misalnya pembangunan jalan layang

Untuk mewujudkan metropolitan bank itu Eko mengaku sudah punya corporate plan. Ia juga menyatakan dalam kurun waktu 5 tahun ke depan sesuai tahapan yang direncanakan.

"Tentunya ada sesuai pengembangan bank kita, misalnya dalam waktu dekat di awal Mei kami akan membuka cabang di Bogor. Kami juga akan membuka cabang di Medan," jelas Eko.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper