Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BANK DKI: Wacana Perombakan Direksi Kembali Bergulir

Anggota DPRD DKI Jakarta Prabowo Soenirman mendukung keputusan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta merombak dua direksi PT Bank DKI melalui Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS-LB) karena dua direktur tersebut sudah terlalu lama menjabat di Bank DKI.n
Bisnis.com, JAKARTA - Anggota DPRD DKI Jakarta Prabowo Soenirman mendukung keputusan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta merombak dua direksi PT Bank DKI melalui Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS-LB) karena dua direktur tersebut sudah terlalu lama menjabat di Bank DKI.
 
"Menurut saya, untuk kemajuan Bank DKI, saya rasa tidak masalah karena yang diganti adalah direktur yang lama dan bukan yang dilantik 3 bulan yang lalu. Jika tujuan untuk memperkuat team work dan management saya dukung," ujar politisi Partai Gerakan Indonesia Raya ini kepada Bisnis.com, Jumat (2/9/2015).
 
Prabowo menilai keputusan itu tepat jika beberapa direksi yang menjabat sudah terlalu lama. Anggota Komisi D DPRD DKI ini memandang team work Bank DKI tak bisa disamakan dengan team work dalam pemerintahan.
 
Sebelumnya, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melakukan penyegaran direksi untuk mempercepat target bisnis PT Bank DKI.Menurut hasil RUPS, Pemprov DKI menunjuk Budi Mulya menggantikan Martono Soeprapto sebagai Direktur Operasional. Sementara itu Pri Agung Soeprapto menggantikan Agus Suryantono sebagai Direktur Kepatuhan.
 
Agus Suryantono mengatakan dirinya sudah saatnya regenerasi karena sudah terlalu lama mengabdi pada Bank DKI. Agus sendiri ditunjuk sebagai Direktur Kepatuhan Bank DKI sejak 16 April 2012 berdasarkan hasil Keputusan RUPS-LB Bank DKI tanggal 16 April 2012.
 
"Saya sudah 33 tahun di Bank DKI, jadi memang sudah waktunya saya pensiun," ungkapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper