Bisnis.com,JAKARTA--PT Bank Danamon Indonesia Tbk. menggagas adanya Hari Pasar Nasional sebagai upaya menjaga keberlangsungan pasar-pasar tradisional di Indonesia.
Direktur SME dan Consumer Banking Danamon Michellina Triwardhany berujar, dengan adanya momentum tersebut diharapkan komunitas pasar tradisional bisa terbentuk.
"Nanti dalam satu hari itu kita ramai-ramai ke pasar tradisional," ujarnya di sela pembukaan Festival Pasar yang diselenggarakan Yayasan Danamon Peduli di Jakarta, Rabu (21/12/2016).
Muliadi Rahardja, Wakil Direktur Utama Danamon mengatakan, pihaknya ingin pasar tradisional bisa setara dengan pasar modern. Oleh karena itu Danamon gencar mengkampanyekan soal kebersihan pasar dan kesejahteraan pedagang.
"Kami ingin pasar tradisional punya level tertentu yaitu pasar yang sejahtera dan sehat. Selain itu juga ada unsur budaya daerah masing-masing," katanya.
Lewat Yayasan Danamon Peduli, sejak 2010 perseroan telah menjalankan program Pasar Sejahtera yang fokus pada empat kegiatan utama, yaitu peningkatan kondisi fisik pasar, perubahan perilaku, peningkatan komitmen pemerintah dan peningkatan dukungan masyarakat.
Saat ini sudah ada sembilan pasar percontohan yang tersebar di seluruh Indonesia. Dari jumlah tersebut, sudah ada dua pasar yang diserahterimakan ke pemerintah yakni Pasar Semampir di Kabupaten Probolinggo dan Pasar Sindangkasih di Majalengka.