Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bank Sumut Bukukan Laba Rp305 Miliar Semester I/2021

Direktur Operasional Bank Sumut Rahmat Fadillah Pohan menyatakan pertumbuhan kinerja juga terlihat dari dari Dana Pihak Ketiga (DPK) yang berhasil dihimpun mencapai Rp32,2 triliun, meningkat sebesar 17 persen YoY.
Bank Sumut/banksumut.com
Bank Sumut/banksumut.com

Bisnis.com, MEDAN - Kinerja PT Bank Pembangunan Daerah Sumatera Utara tumbuh positif di tengah pandemi Covid-19. Hal ini tercermin dari capaian laba perseroan hingga semester I/2021 sebesar Rp305 miliar. Selain itu, aset perseroan juga meningkat sebesar 15,9 persen year on year (yoy) sebesar Rp39,1 triliun.

Direktur Operasional Bank Sumut Rahmat Fadillah Pohan menyatakan pertumbuhan kinerja juga terlihat dari dari Dana Pihak Ketiga (DPK) yang berhasil dihimpun mencapai Rp32,2 triliun, meningkat sebesar 17 persen YoY. 

"Sektor penyaluran kredit juga tercatat membaik dengan peningkatan sebesar 3 persen YoY atau Rp24,3 triliun jika dibandingkan posisi Juni 2020 sebesar Rp23,6 triliun,” kata Rahmat pada acara Public Expose yang digelar pada Senin, (26/7/2021) di Kantor Pusat Bank Sumut Jalan Imam Bonjol, Kota Medan.

Di lain sisi, penyaluran kredit Bank Sumut hingga semester I/2021 ditopang dengan penyaluran berbagai kredit program pemerintah.

Direktur Bisnis dan Syariah Irwan menyampaikan perseroan telah menyalurkan dana Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) tahap kedua sebesar Rp1,1 triliun dengan jumlah debitur mencapai 6.990 debitur.

Pertumbuhan kredit juga diiringi dengan membaiknya rasio kredit bermasalah atau non performing loan (NPL) menjadi 3,70 persen dibandingkan dengan posisi Juni 2020 sebesar 4,44 persen.

“Hingga saat ini Bank Sumut telah membantu lebih dari 7.335 debitur yang terdampak pandemi Covid 19 dengan merestrukturisasi kredit terutama debitur pada sektor UMKM,” Irwan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper