Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BSI (BRIS) Tebar Hadiah Mini Cooper Countryman hingga iPhone 13, Simak Caranya

BSI (BRIS) menggelar Hujan Rezeki BSI Mobile pada 1 Oktober–31 Maret 2023.
Karyawati Bank Syariah Indonesia melayani nasabah di KC Jakarta Hasanudin, Jakarta, Selasa (2/2/2021). Bisnis/Arief Hermawan P
Karyawati Bank Syariah Indonesia melayani nasabah di KC Jakarta Hasanudin, Jakarta, Selasa (2/2/2021). Bisnis/Arief Hermawan P

Bisnis.com, JAKARTA — PT Bank Syariah Indonesia Tbk. (BRIS) mendorong akuisisi dan aktivasi pengguna transaksi digital melalui program Hujan Rezeki BSI Mobile.

SEVP Digital Banking BSI Saut Parulian Saragih BSI mengatakan sebagai apresiasi terhadap pengguna BSI Mobile, perusahaan akan memberikan program menarik yang digelar pada periode 1 Oktober–31 Maret 2023. 

Program ini menyasar pengguna baru dan generasi milenial yang membuka rekening BSI secara online dan transaksi lainnya.  

“Melalui program ini BSI menargetkan akan mendapatkan lebih dari 44 Juta transaksi BSI Mobile dari seluruh Indonesia,” kata Saut dalam siaran pers, Rabu (5/10/2022). 

Saut menambahkan program Hujan Rezeki BSI Mobile adalah program untuk nasabah yang aktif menggunakan aplikasi BSI Mobile. Poin didapat dari membuka rekening secara online, mengaktifkan aplikasi BSI Mobile, dan aktif bertransaksi menggunakan BSI Mobile sebanyak-banyaknya. 

Tahun ini, BSI menyiapkan serangkaian hadiah diantaranya 1 Mini Cooper Countryman, 2 Vespa LX, 5 Vespa Sprint S, 10 iPhone 13, 20 Samsung Galaxy A73 5G dan 263 saldo tabungan emas yang diharapkan menjadi manfaat untuk mendukung aktivitas dan transaksi masyarakat.

Saut mengatakan minat masyarakat terhadap penggunaan BSI Mobile terus meningkat, dan perseroan terus melakukan inovasi dan strategi guna mempercepat akselerasi transaksi digital dengan mengusung sahabat finansial, sahabat sosial dan sahabat spiritual. 

Sebagai informasi, pengguna BSI Mobile mencapai 4,07 Juta user naik sebesar 81 persen secara yoy pada Juni 2022. Jumlah pengguna yang semakin meningkat dipengaruhi oleh perubahan perilaku masyarakat yang mulai beralih ke e-channel BSI Mobile, ATM maupun Internet Banking. 

Saat ini profil nasabah BSI sebanyak 97 persen telah beralih menggunakan kanal elektronik untuk beraktivitas perbankan. Transaksi kumulatif BSI Mobile per Juni 2022 mencapai 117,72 juta transaksi dan berkontribusi memberikan fee based income sebesar Rp119 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Leo Dwi Jatmiko
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper