Bisnis.com, JAKARTA — Di tengah kabar BTN bakal mengakuisisi Bank Muamalat, OJK mengirim sinyal ingin melihat kehadiran bank syariah besar selain BSI. Bank syariah besar lain itu diharapkan membantu pengembangan pasar keuangan syariah Tanah Air.
Adapun, Unit Usaha Syariah (UUS) BTN dan PT Bank Muamalat Tbk termasuk dua entitas bisnis yang cukup besar dari sisi aset. UUS BTN dan Bank Mualamat tercatat memiliki total aset sebesar Rp45,33 triliun dan Rp61,36 triliun pada akhir 2022.