Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Selain Uang Tunai, Pemenang BTN Mortgtech Hackathon Berkesempatan ke Silicon Valley

Pemenang dalam ajang kompetisi BTN Mortgtech Hackathon, yang digelar PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk. selain akan mendapatkan hadiah uang tunai senilai Rp200 juta, juga berkesempatan mengunjungi Silicon Valey.
Direktur Utama PT Bank Tabungan Negara Tbk Maryono memberikan sambutan saat acara seminar Rumah Layak Untuk Rakyat bertema Dukungan Akses Perbankan Terhadap Program Sejuta Rumah di Jakarta, Selasa (19/12)./JIBI-Abdullah Azzam
Direktur Utama PT Bank Tabungan Negara Tbk Maryono memberikan sambutan saat acara seminar Rumah Layak Untuk Rakyat bertema Dukungan Akses Perbankan Terhadap Program Sejuta Rumah di Jakarta, Selasa (19/12)./JIBI-Abdullah Azzam

Bisnis.com, JAKARTA—Pemenang dalam ajang kompetisi BTN Mortgtech Hackathon, yang digelar PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk. selain akan mendapatkan hadiah uang tunai senilai Rp200 juta, juga berkesempatan mengunjungi Silicon Valey.

"Bank BTN menyiapkan total hadiah mencapai Rp200 juta hingga kesempatan ke Silicon Valley," tutur Direktur Utama Bank BTN Maryono hari ini Senin (19/2/2018).

Untuk diketahui, Silicon Valley adalah sebutan bagi daerah selatannya San Fransisco Bay Area, California – Amerika Serikat, yang menjadi home base banyak perusahaan teknologi ternama, seperti antara lain Yahoo, Google, Facebook, Youtube, hingga Apple dan HP.

Daerah ini juga mendapat julukan ibukotanya teknologi dunia, lantaran banyak perusahaan teknologi informasi dari yang startup hingga yang sudah lama berdiri.

Silicon Valley adalah surga bagi mereka yang punya hasrat kuat membangun start up. Karena banyak orang dari berbagai daerah dan negara yang datang ke sana untuk mewujudkan start up mereka menjadi nyata, baik dari star up di bidang teknologi sampai bidang lainnya.

Maryono menjelaskan bahwa ajang BTN Mortgtech akan mencakup dua acara utama yakni meetup roadshow dan hackathon.

Meetup Roadshow akan digelar di tiga kota yakni Jakarta pada 27 Februari 2018, Malang pada 6 Maret 2018, dan Yogyakarta pada 8 Maret 2018. Dalam kegiatan tersebut, akan dilakukan pertemuan langsung dengan para developer lokal di Indonesia.

Kemudian pada hackathon bertajuk BTN Mortgtech, para finalis terpilih akan mengikuti hackathon dengan tema “Mortgage Technology Pertama”. Acara puncak tersebut akan digelar di Jakarta pada 24-25 Maret 2018.

Seperti diketahui bahwa BTN terus berupaya memacu lini bisnis digital banking sesuai dengan strategi transformasi digital perseroan guna mendukung Program Satu Juta Rumah.

Kali ini, Bank BTN dengan didukung DailySocial menggelar BTN Mortgtech (mortgage technology) Hackathon, yakni sebuah kompetisi hackathon mortgage technology pertama di Indonesia.

Kegiatan ini digelar selain untuk mencari bakat-bakat mumpuni dalam pengembangan teknologi informasi di bidang keuangan (financial) dan perumahan (mortgage), juga untuk mendukung pengembangan fintech yang diarahkan untuk mendorong transformasi digital Bank BTN guna menyukseskan Program Satu Juta Rumah.

BTN berharap melalui kompetisi ini diharapkan lahir aplikasi yang mendukung pengembangan kredit pemilikan rumah (KPR) di Indonesia.

Adapun, untuk mendukung kesuksesan Program Satu Juta Rumah, tahun ini perseroan membidik mampu menyediakan kredit perumahan untuk 750.000 unit rumah. Dan untuk mencapai target itu, perseroan terus bertransformasi dengan mengembangkan teknologi baru, khususnya di bidang KPR.

Melalui ajang BTN Mortgtech, Maryono berharap dapat menjawab tantangan perkembangan teknologi yang semakin cepat terutama dalam bidang KPR.

“Melalui BTN Mortgtech, kami berupaya menjawab kebutuhan masyarakat Indonesia khususnya generasi muda akan perumahan sekaligus memberikan peluang bagi para anak muda berbakat di Indonesia untuk mengeksplorasi talentanya," ujarnya, Senin (19/2).

Untuk mengikuti kompetisi ini, para calon peserta bisa mendaftar melalui kanal btnhackathon.id. Pendaftaran dibuka mulai 15 Februari 2018 hingga 17 Maret 2018.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Sutarno

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper