Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Laba Bersih Bank Ekonomi Tergerus Kenaikan Beban

Bisnis.com, JAKARTA— Laba bersih PT Bank Ekonomi Raharja Tbk per Juni 2013 turun 23,34% seiring dengan kenaikan sejumlah beban.

Bisnis.com, JAKARTA— Laba bersih PT Bank Ekonomi Raharja Tbk per Juni 2013 turun 23,34% seiring dengan kenaikan sejumlah beban.

Berdasarkan laporan keuangan semester I/2013 yang dipublikasikan hari ini, Rabu (14/8/2013), laba bersih perseroan tercatat Rp105,33 miliar, turun dari Rp137,4 miliar.

Pendapatan bunga bersih bank yang tergabung dalam HSBC Group itu tercatat naik 14,51% menjadi Rp558,14 miliar dari Rp437,4 miliar.

Namun, beban operasional selain bunga bersih naik lebih tinggi yakni 44,07% menjadi Rp432,26 miliar dari Rp300,03 miliar. Akibatnya,  laba operasional perseroan turun 8,36% menjadi Rp125,88 miliar dari Rp137,37 miliar.

Penyaluran kredit perseroan pada paruh pertama tahun ini naik 10,38% menjadi Rp18,93 triliun dari Rp17,15 triliun.

Rasio kredit bermasalah (non performing loan/NPL) gross berada pada level 0,43% dengan NPL net di level 0,27%.

Sementara itu, penghimpunan dana pihak ketiga (DPK) tercatat stagnan sebesar Rp20,95 triliun.

Total aset perseroan tercatat Rp26,59 triliun dengan posisi kas dan setara kas Rp447,17 miliar. Biaya operasional terhadap pendapatan operasional (BOPO) tercatat 90,39% dan rasio pinjaman terhadap simpanan (loan to deposit ratio/LDR) 90,38%. (ltc)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper