Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bank Nagari Klaim Kuasai 30% Pasar Perbankan Sumbar

PT BPD Sumatra Barat alias Bank Nagari mengklaim menguasai market share perbankan hingga 30% di wilayah Sumbar.
Bank Nagari mengklaim menguasai market share perbankan hingga 30% di wilayah Sumbar/ilustrasi-JIBI
Bank Nagari mengklaim menguasai market share perbankan hingga 30% di wilayah Sumbar/ilustrasi-JIBI

Bisnis.com, PADANG— PT BPD Sumatra Barat alias Bank Nagari mengklaim menguasai market share perbankan hingga 30% di wilayah Sumbar.

Direktur Utama Bank Nagari Suryadi Asmi mengatakan bank milik pemda Sumbar dan 19 kabupaten/kota itu masih menjadi penguasa utama perbankan di wilayah itu.

Market share kami di Sumbar berkisar 30% dengan jumlah rekening nasabah mencapai 1,5 juta rekening,” ujarnya, Kamis (7/1/2016).

Dia menyebutkan penguasaan pasar di daerah itu untuk aset mencapai 31%, dana pihak ketiga (DPK) 35%, dan kredit 29%.

Sementara itu, jumlah rekening nasabah bank tersebut mencapai 1,1 juta rekening, dan rekening peminjam sebanyak 300.000 rekening.

Adapun, kinerja Bank Nagari sepanjang 2015 adalah pertumbuhan aset 8,2% menjadi Rp19,54 triliun, kredit tumbuh 7,4% menjadi Rp14,59 triliun, dan penghimpunan DPK tumbuh 6,5% menjadi Rp14,61 triliun.

Sementara itu, laba perseroan tumbuh 10,19% dari Rp295 miliar pada 2014 menjadi Rp325 miliar tahun lalu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Heri Faisal

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper